Hernanes-Zaza Menangkan Juventus Atas Carpi

BACA JUGA

Football5starhttps://www.www.football5star.net
Berita Sepak Bola Terkini Terlengkap Football5star.com

Juventus memetik kemenangan dua gol tanpa balas atas tim papan bawah Carpi. Dua gol kemenangan Bianconeri diciptakan Hernanes dan Simone Zaza.

Meski sudah memastikan diri jadi juara Serie A, Juve tetap tampil serius saat menjamu Carpi di Juventus Stadium, Minggu (1/5/2016) malam WIB. Beberapa pemain inti masih diturunkan oleh Massimiliano Allegri selaku pelatih.

Eksperimen Allegrini kali ini adalah menempatkan Patrice Evra sebagai salah satu bek dari formasi 3-5-2, bukan posisi aslinya sebagai wingback kiri yang ditempati Alex Sandro.

Paul Pogba, Mario Mandzukic, dan Alvaro Morata mengisi lini serang tuan rumah. Juve tampil dominan dengan menciptakan 19 attempts namun hanya tiga yang mengarah ke sasaran. Sementara Carpi punya 11 attempts tapi hanya satu yang berasil menguji Gianluigi Buffon.

Di 20 menit awal, Juve mendominasi dan mendapat dua peluang emas. Pertama lewat sepakan voli Pogba yang memaksa kiper Carpi Vid Belec menepis bola di tiang dekat. Sementara itu, tandukan Morata juga masih menyamping.

Peluang pertama Carpi didapat oleh Simone Verdi ke tiang dekat. Laga babak pertama tampaknya bakal berakhir imbang tanpa gol sebelum Hernanes di menit ke-42 melepaskan sepakan keras yang menjebol jala Belec dan merupakan gol pertama gelandang asal Brasil itu untuk Juve.

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Masuk di babak kedua, Juve masih bernafsu mencari gol tambahan namun usaha mereka selalu gagal. Sampai akhirnya di menit ke-82 Zaza berhasil mencatatkan namanya di papan skor sekaligus mengubah skor jadi 2-0 dan bertahan hingga laga usai.

Berawal dari crossing Pogba di sisi kanan, bola melambung ke kotak penalti dan disundul dengan sempurna oleh Zaza untuk membobol jala Carpi.

Tambahan tiga poin membuat Juve kokoh di puncak klasemen dengan 88 poin dari 36 laga, unggul 15 angka dari Napoli di posisi kedua. Sementara Carpi di posisi ke-17 dengan 35 poin, hanya unggul tiga poin dari zona merah.

Susunan Pemain

Juventus: Buffon; Rugani, Bonucci, Evra; Cuadrado (Lichtsteiner 74), Asamoah (Sturaro 85), Hernanes, Pogba, Alex Sandro; Mandzukic, Morata (Zaza 46)

Carpi: Belec; Zaccardo, Romagnoli, Suagher; Sabelli, Crimi (Porcari 74), Cofie, Martinho (Lasagna 65), Gagliolo; Verdi (De Guzman 85); Mbakogu

More From Author

Kilas Balik Piala Dunia 2014

Kilas Balik Piala Dunia 2010

Kilas Balik Piala Dunia 2006

Kilas Balik Piala Dunia 2002

Kilas Balik Piala Dunia 1998

Kilas Balik Piala Dunia 1994

Kilas Balik Piala Dunia 1990

Kilas Balik Piala Dunia 1986

Kilas Balik Piala Dunia 1982

Kilas Balik Piala Dunia 1978

Berita Terbaru