West Brom vs Manchester United: MU Tertahan di The Hawthorns

BACA JUGA

gamespool

Football5Star.com, Indonesia – Pertandingan menarik tersaji pada pekan ke-24 Premier League yang mempertemukan West Brom vs Manchester United. Laga berakhir imbang 1-1.

United malah kecolongan pada menit ke-2. Conor Gallagher memberi umpan crossing ke kotak penalti dan Mbaye Diagne berhasil mengalagkan Victor Lindelof dalam duel udara dan berhasil menanduk bola masuk ke gawang David De Gea.

United hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-22. Marcus Rashford memberi umpan lambung ke Anthony Martial, tapi sentuhannya melebar.

West Brom hampir mencetak gol kedua pada menit ke-26. Andres Townsend memberi umpan lambung ke Robert Snodgrass yang berhasil menanduk bola, tapi De Gea berhasil menepisnya.

United akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-44. Luke Shaw memberi umpan lambung kepada Bruno Fernandes yang melakukan tendangan voli masuk ke gawang Sam Johnstone.

Babak pertama berakhir dengan skor 1-1.

West Brom dapat kesempatan terlebih dahulupada menit ke-53. Maitland-Niles memberi umpan ke Matheus Pereira, tapi tendangannya melebar dari sasaran.

The Red Devils dapat penalti pada menit ke-61 setelah Harry Maguire dilanggar Semi Ajayi di kotak penalti. Tapi VAR menganulirnya karena Maguire berada pada posisi offside.

United hampir mencetak gol pada menit ke-69. Tendangan Mason Greenwood berhasil ditepis Johnstone, bola lalu mengarah ke Scott McTominay yang langsung melepaskan tembakan. Tapi Darnell Furlong berhasil melakukan goal line cleareance.

Diagne hampir mencetak gol keduanya setelah berhasil menang duel satu lawan satu dengan Harry Maguire, tapi De Gea melakukan penyelamatan gemilang.

Sam Johnstone menjadi pahlawan pada menit ke-90+4. Dia berhasil melakukan fingertips dari sundulan Harry Maguire dan membuat bola membentur tiang gawang.

Laga West Brom vs Manchester United berakhir dengan skor 1-1.

Susunan Pemain West Brom vs Manchester United

West Brom (4-1-4-1): 1-Sam Johnstone; 22-Lee Peltier (2-Darnell Furlong), 6-Semi Ajayi, 5-Kyle Bartley, 14-Conor Townsend; 35-Okay Yokuslu (8-Jake Livermore); 23-Robert Snodgrass (10-Matthew Philipps), 30-Ainsley Maitland-Niles, 18-Conor Gallagher, 12-Matheus Pereira; 17-Mbaye Diagne.

Pelatih: Sam Allardyce.

Manchester United (4-2-3-1): 1-David De Gea; 29-Aaron Wan-Bissaka. 2-Victor Lindelof, 5-Harry Maguire, 23-Luke Shaw; 39-Scott McTominay, 17-Fred (34-Donny van de Beek); 10-Marcus Rashford, 18-Bruno Fernandes, 9-Anthony Martial (11Mason Greenwood); 7-Edinson Cavani.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.

[better-ads type=’banner’ banner=’156408′ ]

More From Author

Berita Terbaru