Piala AFF U-18 Wanita: Menang Berkat Gol Indah di Pengujung Laga

BACA JUGA

Football5tar.com IndonesiaTimnas U-18 Putri Indonesia kembali meraih tiga poin dalam lanjutan Piala AFF U-18 Wanita 2022. Menghadapi Kamboja di Stadion Jakabaring, Minggu (24/7/2022), Indonesia menang tipis 1-0 berkat gol pada pengujung laga.

Bermodal kemenangan 1-0 atas Singapura di laga perdana, Indonesia sebenarnya tampil penuh percaya diri pada malam ini. Anak asuh Rudy Eka Priyambada menguasai permainan hampir sepanjang permainan.

Sejumlah peluang emas pun mampu mereka ciptakan, terutama pada babak pertama. Laga baru berumur empat menit, Ina Wetipo sudah membuka peluang emas mencetak gol, tapi bola sepakannya tidak ditepis kiper Kamboja dan membentur gawang.

Piala AFF U-18 Wanita 2022, Timnas U-18 Putri Indonesia vs Kambojac1 - PSSI
PSSI

Ina Wetipo kembali memeroleh peluang emas pada menit ke-34, tapi lagi-lagi bola tembakannya bisa diamankan kiper lawan. Nasib sama dialami Aulia Al Mabruroh ketika bola sundulannya menyambut umpan tendangan bebas Helsya Maeisyaroh hanya membentur tiang gawang.

Indonesia Masih Sempurna di Piala AFF U-18 Wanita 2022

Setelah gagal membuka skor pada babak pertama, timnas U-18 putri Indonesia terus memeragakan permainan menyerang selepas jeda. Babak kedua baru dimulai, Helsya membuka peluang melalui tendangan jarak jauh yang bolanya masih bisa ditangkap kiper Kamboja.

Dikalahkan Singapura, Timnas Indonesia Juru Kunci di Piala AFF Wanita - TImnas Putri Indonesia 2 (@PSSI)
@PSSI

Begitu pula tendangan Marsela Awi empat menit setelahnya yang kembali memaksa kiper lawan berjibaku mempertahankan gawangnya. Dominasi timnas U-18 Putri Indonesia pun semakin kental pada paruh kedua ini.

Pelatih Rudy Eka Priyambada pun mencoba mengubah taktik dengan memasukkan beberapa wajah baru seperti Valencia Antogia dan Zalfa Wiguna. Namun, tetap saja skuat Garuda Pertiwi masih mengalami kebuntuan.

Dahaga akan lahirnya gol akhirnya terlepaskan ketika babak kedua memasuki injury time. Bola eksekusi tendangan bebas Sheva Imut dari luar kotak penalti meluncur dera ke pojok atas gawang tanpa bisa diantisipasi kiper Kamboja.

Gol itu sekaligus menjadi penentu kemenangan tipis Indonesia atas Kamboja. Hasil ini membuat Indonesia kini mengoleksi 6 poin hasil dua kali kemenangan di grup A Piala AFF U-18 Wanita 2022.

Rudy Eka Siap Buktikan Timnas Putri Pantas Tampil di Level Internasional 2 (@PSSI)
@PSSI

“Alhamdulillah akhirnya menit akhir bisa memecah kebuntuan. 90 menit kami mencoba mencetak gol susahnya minta ampun. Kamboja bermain baik, apalagi pemain bertahan mereka,” bilang Rudy Eka Priyambada, seperti dikutip Football5star dari jumpa pers setelah laga.

More From Author

Berita Terbaru