Manchester City vs Watford: Gabriel Jesus Menggila!

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Partai Manchester City vs Watford di Etihad Stadium, Sabtu (23/4/2022) jadi panggung Gabriel Jesus. Dia sukses cetak empat gol dalam kemenangan 5-1 City atas Watford.

Sejak awal laga, Man City memang langsung tancap gas. Bahkan, saat laga baru berusia empat menit, mereka sudah mencatatkan gol ke gawang Watford.

Manchester City vs Watford
ManCity

Dialah Gabriel Jesus yang sukses mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari aksi Joao Cancelo yang beri umpan, tapi bisa diblok. Lalu bola diambil Zinchenko yang memberikan bola kepada Gabriel Jesus. Manchester City vs Watford 1-0 buat The Cityzens.

Menit ke-15, City nyaris menambah skor melalui Cancelo. Dia sukses melepaskan tembakan keras usai menerima umpan dari Gabriel Jesus. Tapi bisa diamnkan Ben Foster.

Tujuh menit berselang, Gabriel Jesus kembali mencetak gol. Gol diawali oleh aksi brilian Kevin De Bruyne di sisi kanan yang mengakhiri dengan umpan manis dan disamhbut oleh sundulan Gabriel Jesus. Manchester City vs Watford kini 2-0.

Menit ke-27, Watford memperkecil kedudukan. Gol yang berhasil dengan baik saat Dennis melepaskan umpan melewati pertahanan untuk Kamara. Kamara pun melepaskan tembakannya melewati Ederson.

Enam menit kemudian, Manchester City menjauh. Gantian Gabriel Jesus yang jadi kreator. Dia melepaskan umpan silang kepada Rodri di luar kotak penalti. Pemain asal Spanyol itu langsung melepaskan tembakan voli yang tak bisa diadang Foster.

Manchester City vs Watford
Getty

Gol itu pun menutup paruh pertama Manchester City vs Watford. The Cityzens sementara unggul 3-1 atas Watford sampai turun minum.

Manchester City vs Watford Babak Kedua

Dua menit babak kedua berjalan, Manchester City dapat hadiah penalti. Gabriel Jesus yang jadi algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik setelah kecoh Ben Foster.

Menit ke-52, Gabriel Jesus benar-benar menunjukkan kelasnya. Dia sukses mencetak gol keempat dalam pertandingan Manchester City vs Watford melalui serangan balik cepat. Dia bekerja sama dengan De Bruyne yang diakhiri sebuah tembakan keras.

Manchester City vs Watford
Getty

Gabriel Jesus kembali mengancam menit ke-70. Mendapat umpan dari rekannya, dia melepaskan sepakan keras tapi bisa diamankan oleh Foster. Manchester City vs Watford masih 5-1 untuk pasukan Pep Guardiola.

Watford nyaris memperkecil kedudukan menit ke-81. Berawal dari tendangan bebas, Joao Pedro sukses menanduk bola tapi hanya tipis saja di sisi kanan gawang Ederson.

Hingga peluit panjang tak ada lagi gol yang tercipta dalam laga Manchester City vs Watford. Hasil ini bikin City terus hindari kejaran Liverpool dengan 80 poin dari 33 laga. Mereka berselisih empat angka dari Liverpool yang baru jalani pekan ke-33 lawan Everton, Minggu (24/4/2022).

Susunan Pemain:

Manchester City (4-2-3-1): 31-Ederson Moraes; 14-Aymeric Laporte (6-Nathan Ake 63′), 3-Ruben Dias, 11-Oleksandr Zinchenko, 27-Joao Cancelo; 25-Fernandinho, 16-Rodri (26-Riyad Mahrez 70′), 17-Kevin De Bruyne (8-Ilkay Guendogan 55′), 7-Raheem Sterling, 10-Jack Grealish; 9-Gabriel Jesus.

Watford (4-3-3): 1-Ben Foster, 27-Christian Kabasele, 22-Samir (15-Craig Cathcart 69′), 2-Jeremy Ngakia, 14-Hassane Kamara; 19-Moussa Sissoko, 6-Imran Louza (39-Edo Kayambe 75′), 8-Tom Cleverley; 23-Ismaila Sarr (10-Joao Pedro 69′), 25-Emmanuel Dennis, 7-Joshua King.

More From Author

Berita Terbaru