Timnas U-23 Indonesia Agendakan Uji Tandang Lawan Thailand

BACA JUGA

Football Live Star

Football5star.com, Indonesia – Timnas U-23 Indonesia mempersiapkan diri jelang bergulirnya ajang Asian Games 2018 yang akan berlangsung di Jakarta dan Palembang, Agustus mendatang. Salah satunya adalah agenda uji tanding menghadapi Timnas U-23 Thailand.

Menurut situs resmi PSSI, laga tersebut akan berlangsung pada 31 Mei dan 3 Juni mendatang di Stadion Jakabaring, Palembang. Luis Milla selaku Pelatih Timnas U-23 Indonesia juga mengaku sudah mengantongi nama untuk menghadapi pertandingan tersebut.

“Uji coba ini tentu bagus untuk mematangkan persiapan tim. Setelah tampil di turnamen PSSI Anniversary Cup, kita memang masih membutuhkan laga uji coba,” kata Milla seperti dikutip Football5star dari PSSI.org, Selasa (22/5/2018).

Timnas U-23 Indonesia pernah berjumpa dengan Timnas U-23 Thailand dalam ajang SEA Games 2017 lalu di Kuala Lumpur, Malaysia. Saat itu Garuda Muda berhasil menahan imbang tim besutan Worrawoot Srimaka dengan skor 1-1 di Stadion Selangor.

Selain Timnas U-23 Indonesia, Timnas Wanita Indonesia juga diagendakan menghadapi Timnas wanita Thailand. Laga uji tanding tersebut akan berlangsung di tempat yang sama pada 27 dan 30 Mei 2018.

“Thailand tim kuat dan ini uji coba yang bagus. Dari laga ini kita akan banyak mengevaluasi kekuarangan dan juga potensi yang kita miliki. Jadi, pada uji coba ini bukan soal menang atau kalah. Namun, saya akan meminta pemain untuk tampil maksimal,” kata Satia Bagdja selaku Pelatih Timnas wanita Indonesia.

More From Author

Berita Terbaru