Kaleidoskop 2018: 5 Momen Pilu Sepak Bola Dunia

BACA JUGA

Banner Football Live Star

Football5star.com, Indonesia – Banyak kisah yang terjadi sepanjang 2018. Momen-momen penting menjadi kisah yang mewarnai sepanjang tahun ini. Mulai dari penemuan teknologi baru, bencana, dan kisah heroik lainnya. Namun, sejumlah tragedi dan kisah pilu juga ikut menghiasai tahun ini. Di antaranya kematian Vichai Srivaddhanaprabha.

Di dunia sepak bola, Tahun 2018 ditandai dengan bergulirnya ajang akbar antar negara Piala Dunia 2018 di Rusia. Timnas Prancis berhasil menjadi juara usai mengalahkan Timnas Kroasia di partai final.

Tak hanya narasi-narasi heroik dan momen juara saja yang muncul sepanjang 2018. Berbagai kisah sedih juga hadir mewarnai ragam peristiwa yang hadir di tahun ini. Selain tragedi helikopter Khun Vichai, ada pula kematian Davide Astori dan Ray Wilkins. Berikut Football5star.com merangkum lima momen sedih yang hadir pada 2018.

Tragedi Helikopter Khun Vichai
Vichai Srivaddhanaprabha.
goal.com

Tahun 2018 menjadi tahun yang paling menyedihkan untuk para pendukung Leicester City. Vichai Srivaddhanaprabha yang merupakan bos dan juga sang penyelamat The Foxes harus berpulang.

Taipan asal Thailand tersebut menjadi korban dari insiden jatuhnya helikopter di kawasan Stadion King Power yang juga merupakan Kandang dari Leicester City.  Helikopter  milik Vichai Srivaddhanaprabha tersebut sebelumnya terbang dari dalam stadion usai pertandingan antara The Foxes menghadapi West Ham United.

Seluruh skuat Leicester City kemudian juga menuju ke Bangkok untuk melakukan upacara perpisahan bagi Vichai Srivaddhanaprabha. Selain itu anak dari sang miliarder tersebut, Aiyawatt Srivaddhanaprabha kini didapuk sebagai pemilik dari klub yang menjuarai Premier League musim 2015-16 itu.

Ray Wilkins Meninggal Dunia
5 Momen Pilu Sepak Bola Internasional Sepanjang 2018
sky sports

April lalu legenda sepak bola Inggris, Ray Wilkins menutup usia  di umur 61 tahun. Pria yang terakhir kali menjabat sebagai Aston Villa itu mengembuskan nafas di Rumah Sakit St George’s Hospital akibat serangan jantung.

Kabar tersebut menjadi duka tersendiri bagi dunia sepak bola Inggris. Pasalnya pria kelahiran London tersebut pernah bermain untuk klub papan atas seperti Chelsea, Manchester United, AC Milan, dan Paris Saint-Germain. Ia juga meninggalkan istrinya yang tercinta, Jackie, putri Jade, putra Ross, dan cucunya, Oliver, Frankie, Ava, Freddie, Jake, dan Archie.

Banyak pihak yang memberikan ucapan bela sungkawa untuk Ray Wilkins. Salah satunya adalah Eks Gelandang Chelsea yang juga pernah bermain untuk Persib Bandung, Michael Essien.

Kematian Mendadak Davide Astori
5 Momen Pilu Sepak Bola Internasional Sepanjang 2018
viola news

Kabar tentang kematian pemain sepak bola masih saja ada sepanjang 2018 ini. Salah satunya adalah Kapten klub asal Serie A, Fiorentina, Davide Astori. Pemain yang berposisi sebagai bek itu ditemukan tak bernyawa di kamar hotel Best Western Plus Hotel La di Moret, Udine, Italia.

Tim medis memastikan bahwa Davide Astori meninggal karena serangan jantung saat ia tertidur di hotel tersebut. Federasi sepak bola di Italia juga menunda pertandingan di Serie A sebagai bentuk penghormatan kepada pemain yang pernah memperkuat AC Milan tersebut.

 Davide Astori dimakamkan di Kota Florence. Acara prosesi pemakannnya di Basilica di Santa Croce tak hanya dihadiri puluh ribuan Fans Fiorentina, tapi pesepak bola top Italia seperti Gianluigi Buffon, Leonardo Bonucci, dan  Federico Bernardeschi.

Meninggalnya Fans Cilik Sunderland
5 Momen Pilu Sepak Bola Internasional Sepanjang 2018
football.com

Bradley Lowery adalah sosok fans cilik Sunderland yang kerap hadir di Stadium of Light menyaksikan The Black Cats berlaga. Bocah tersebut dianggap spesial karena rutin menyaksikan tim kebanggaannya bertanding meski ia sedang berjuang melawan penyakit kanker di tubuhnya.

Tuhan kemudian memanggilnya pulang pada 7 Juli 2018 lalu. Penyerang AFC Bournemouth yang juga penggawa Timnas Inggris pada Piala Dunia 2018 di Rusia lalu, Jermain Defoe menjadi orang yang paling terpukul mengingat ia adalah sahabat akrab dari Bradley Lowery.

Sir Alex Ferguson Dilarikan ke Rumah Sakit
5 Momen Pilu Sepak Bola Internasional Sepanjang 2018
zimbio.com

Kabar tentang kesehatan Sir Alex Ferguson menjadi satu momen yang tak terlupakan sepanjang 2018. Bekas manajer legendaris  asal Skotlandia tersebut dilarikan ke rumah sakit pada Mei lalu akibat pendarahan otak.

Bahkan beredar isu bahwa catatan medis Manajer Manchester United tersebut tersebar ke publik. Diduga pegawai Rumah Sakit Salford Royal, Manchester yang menjadi temoat diinapnya Sir Alex Ferguson yang membocorkan hal tersebut.

Berbagai ucapan dan dukungan dari berbagai tokoh di sepak bola hadir untuk kesembuhan pria yang berkontribusi untuk kejayaan Manchester United tersebut. Sir Alex Ferguson kemudian dinyatakan sembuh dan bisa keluar dari rumah sakit pada awal Juni 2018.

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

 

More From Author

Berita Terbaru