Thomas Mueller Diajak Duet Nyanyi oleh Pencipta Lagu Major Tom

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Sebuah tawaran unik dan menarik diterima Thomas Mueller. Bukan, bukan tawaran bermain di klub tertentu dengan bayaran sangat besar. Tawaran itu tak ada kaitannya dengan sepak bola. Dia ditawari duet nyanyi oleh penyanyi yang juga pencipta lagu Major Tom, Peter Schilling.

Saat Jerman menang 2-1 atas Belanda pada uji tanding, Rabu (27/3/2024) dini hari WIB, potongan lagu Major Tom sempat bergema di Stadion Deutsche Bank Park, Frankfurt. Lagu itu jadi diputar setelah Maximilian Mittelstaedt mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-11. Sebelumnya, lagu itu juga mengiringi pemanasan para pemain.

Peter Schilling mengajak Thomas Mueller berduet.
Instagram @peter_schilling

Lagu yang dirilis pada 1982 itu mendapatkan respons positif dari Thomas Mueller. Selepas laga melawan Belanda, dia mengungkapkan hal tersebut. “Itu lagu bagus untuk dinyanyikan bersama-sama. Bahkan, jika Anda duduk sendirian,” urai pemain senior dari Bayern Munich itu seperti dikutip Football5Star.net dari Sport1.

Tanggapan positif Mueller itu tak dinyana mendapatkan respons dari Peter Schilling yang dikontak langsung oleh Sport1. “Saya sangat terhormat. Itu pernyataan luar biasa. Saya mengundang Thomas Mueller untuk berduet. Kita lihat saja apakah dia akan menyanyi sebelum atau sesudah (saya),” ujar dia.

Peter Schilling senang lagu Major Tom dijadikan anthem gol timnas Jerman.
Instagram @peter_schilling

Thomas Mueller Keheranan

Tawaran unik itu tentu saja bukan candaan. Peter Schilling benar-benar tersanjung oleh Thomas Mueller. Apalagi, faktanya, Mueller menyanyikan lagu itu saat diputar di Stadion Deutsche Bank Park saat timnas Jerman melakukan pemanasan jelang laga melawan timnas Belanda.

Mueller juga mengaku heran dan terkejut karena lagu Major Tom tak berkumandang setelah Niclas Fuellkrug mencetak gol kemenangan Jerman atas Belanda pada menit ke-85. Saat itu, pihak stadion justru kembali mengumandangkan lagu Kernkraft 400 milik Zombie Nation yang memang jadi anthem gol sejak 2019.

Thomas Mueller heran Major Tom tak diputar setelah gol Niclas Fuellkrug.
Getty Images

“Lagu itu tak diputar setelah gol (Fuellkrug). Aku memperhatikan itu. Kami masih harus memperbaiki hal itu. Namun, pada akhirnya, tak masalah musik apa pun yang diputar setelah gol kemenangan. Hanya musik kebahagiaan yang dimainkan,” ucap pemain yang telah mengemas 128 caps bersama timnas Jerman itu.

Menurut Sport1, lagu Major Tom pada laga itu memang sudah disepakati akan diputar untuk gol penyeimbang, tidak pada gol-gol lain. Itu sebabnya, Kernkraft 400 yang dilantunkan setelah Fuellkrug menjebol gawang Bart Verbruggen lewat sundulannya hanya 5 menit jelang laga usai.

More From Author

Berita Terbaru