PSG vs Bayern: Mbappe Ingin Bikin Sejarah

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, siap membuat sejarah. Ia ingin membawa timnya juara Liga Champions untuk pertama kali.

Final Liga Champions musim 2019/2020 mempertemukan PSG vs Bayern Munich di Estadio Da Luz, Lisbon, Senin (24/8/2020) dini hari WIB. Ini menandai debut PSG di final kompetisi bergengsi tersebut.

Secara pengalaman, Les Parisiens harus mengakui keunggulan Bayern. Tim asal Jerman itu dalam sejarahnya sudah 10 kali tampil di final Liga Champions, dengan hasil lima kali juara dan lima kali jadi runner-up.

Catatan sejarah juga tidak mengunggulkan PSG di pertandingan nanti. Mereka dibayangi fakta bahwa dari empat tim Prancis yang sebelumnya berhasil ke final, hanya satu yang mampu jadi juara yakni Marseille pada 1992/1993 silam.

Tapi buat Kylian Mbappe, justru itulah yang akan menambah nikmatnya trofi Liga Champions jika PSG juara nanti. Membawa sebuah klub Prancis juara Liga Champions akan jadi pencapaian tersendiri.

Kylian Mbappe dipastikan sudah pulih dan dapat tampil pada laga perempat final Liga Champions lawan Atalanta.
newsopener.com

“Inilah alasan saya di sini. Saya selalu berkata bahwa saya ingin menulis sejarah sepak bola Prancis. Saya memiliki kesempatan lain untuk melakukannya,” kata Nemar di Goal.

“Ketika saya tiba pada 2017, PSG mengalami kesulitan, sekarang kami berada di final. Itu menunjukkan kami tidak pernah menyerah dan akan menjadi hal yang luar biasa bagi tim Prancis untuk memenangkan Liga Champions. Itu sebabnya saya bergabung.”

“Saya selalu bermimpi menghadapi pemain terbaik. Anda ingin menghadapi dan mengalahkan yang terbaik. Kami harus bermain seperti yang selalu kami lakukan. Kami berharap bisa kembali ke Paris dengan trofi. Ini kompetisi klub terbesar.”

“Jelas sangat sulit untuk bermain secara tertutup. Kami menginginkan fans di sini, tapi kami tahu mereka akan mendukung kami. Ini masih final Liga Champions. Ini tahun yang sangat spesial,” ia menambahkan.

[better-ads type=’banner’ banner=’156436′ ]

More From Author

Berita Terbaru