PSG vs Bayern: Neymar Tetap Salah Tinggalkan Barcelona

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Analis La Liga, Scott Minto, menilai Neymar tetap membuat kesalahan meninggalkan Barcelona tiga tahun lalu, meski kini telah berhasil membawa Paris Saint-Germain (PSG) ke final Liga Champions.

Sejak berseragam PSG dari Barcelona di tahun 2017, Neymar mencuri perhatian dengan nilai transfer yang harganya selangit. PSG harus merogoh kocek sebesar 200 juta punds atau setara Rp 3,8 triliun!

Neymar pun sudah menjuarai berbagai kejuaraan di level domestik. Neymar meraih tiga kali juara Liga Prancis dan dua kali Coupe de France. Dia juga menyabet gelar sebagai pemain terbaik di liga pada tahun pertamanya.

Kini, ia berhasil membawa PSG ke final Liga Champions untuk menghadapi Bayern Munich pada Senin (24/8/2020) dini hari WIB mendatang di Lisbon, Portugal. Bagi PSG, capaian ke final Liga Champions sudah jadi sejarah baru bagi klub yang berasal dari Kota Paris itu.

Neymar - Josep Maria Bartomeu - Barcelona - PSG Talk
PSG-Talk

“PSG memiliki peluang terbaik mereka untuk memenangkan Liga Champions. Tapi apakah itu membenarkan keputusan Neymar untuk pindah ke PSG? Saya tetap akan mengatakan tidak,” kata Minto di Goal.

“Saya masih berpikir Barcelona akan memenangkan lebih banyak Liga Champions dan dia akan memenangkan lebih banyak Liga Champions seandainya dia tetap bersama Lionel Messi dan Luis Suarez. Saya pikir itu adalah tiga penyerang terbaik dalam sejarah sepak bola, jadi itu sayang sekali dia pergi,” ia menambahkan.

Barcelona sendiri tersingkir di babak perempat final. Azulgrana kalah telak 2-8 dari Bayern.

[better-ads type=’banner’ banner=’156436′ ]

More From Author

Berita Terbaru