West Ham vs Manchester City: Debut Erling Haaland Hasilkan Rekor

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Manchester City mengawali musim baru Premier League dengan sempurna. West Ham United dikalahkan dengan skor 2-0.

Laga di stadion London tidak berjalan mudah untuk City. Sebab West Ham tampil dengan percaya diri. Meski begitu tim tamu tetap mendominasi.

west ham united vs manchester city
@premierleague

Gol yang ditunggu-tunggu akhirnya datang pada menit ke-36. Pelanggaran kiper West Ham, Alphonso Areola terhadap Erling Haalanda berbuah penalti.

Haaland sendiri yang maju sebagai penendang sukses mengubah kedudukan. Skor 1-0 sekaligus menyudahi babak pertama.

Pada babak kedua situasi tidak banyak berubah. Manchester City tetap mendominasi lewat penguasan bola dan beberapa serangan yang dibangun.

Kubu tuan rumah berpesta lagi pada menit ke-65. Serangan cepat yang dibangun Kevin De Bruyne berhasil dituntaskan oleh Haaland.

west ham united vs manchester city
@iF2is

Kali ini umpan matang Kevin De Buryne diteruskan sang bomber anyar lewat tendangan kaki kiri. Mencetak brace langsung membuat eks Borussia Dortmund mengukir rekor.

Erling Haaland tercatat sebagai pemain pertama The Cityzens yang membukukan brace pada debut Premier League sejak Sergio Aguero 2011 silam.

Gol kedua sekaligus menyudahi pertandingan di ibu kota. Menang 2-0, Manchester City berada di posisi keempat dengan tiga poin. Sementara West Ham United ada di urutan ke-19.

Susunan Pemain:

West Ham United (4-2-3-1): 1-Lukasz Fabianski; 3-Aaron Cresswell, 4-Kurt Zouma, 2-Ben Johnson, 5-Vladimir Coufal’ 28-Thomas Soucek, 41-Declan Rice; 8-Pablo Fornals, 10-Manuel Lanzini, 20-Jarded Bowen; 9-Michail Antonio

Pelatih: David Moyes

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson; 2-Kyle Walker, 3-Ruben Dias, 6-Nathan Ake, 7-Joao Cancelo; 8-Ilkay Guendogan, 16-Rodri, 17-Kevin De Bruyne; 47-Phil Foden, 9-Erling Haaland, 10-Jack Grealish

Pelatih: Pep Guardiola

More From Author

Berita Terbaru