Wapres Inter Milan Akui Tertarik Angkut Joshua Zirkzee

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Wakil Presiden Inter Milan, Javier Zanetti, mengutarakan kekagumannya kepada Joshua Zirkzee. Zanetti mengatakan Zirkzee bisa saja diangkut La Beneamata pada bursa transfer mendatang.

Zirkzee berhasil mencuri perhatian tim-tim besar berkat keberhasilannya mencetak 11 gol serta lima assist dalam 33 penampilan di liga bersama Bologna. Penyerang berpaspor Belanda itu kabarnya diminati Inter Milan, Juventus, hingga Arsenal.

Joshua Zirkzee - Penyerang Bologna - Inter Milan - Alamy
Alamy

“Zirkzee merupakan pemain hebat. Dia masih sangat muda dan punya bakat luar biasa dan sangat cerdas di atas lapangan. Selain itu, fisiknya juga sangat-sangat bagus,” ujar Zanetti seperti dikutip Football5Star dari laman Voetbal International.

“Dia tampil sangat bagus bersama Bologna musim ini dan pantas diincar tim-tim yang punya tujuan besar. Zirkzee ke Inter? Jika kesempatannya terbuka, pasti kami akan mempertimbangkannya,” katanya menambahkan.

INTER MILAN HARUS KELUARKAN DANA BESAR UNTUK ZIRKZEE

Inter harus mengeluarkan biaya cukup besar untuk bisa mengamankan tanda tangan Zirkzee. Menurut laporan media-media Italia, Bologna hanya bersedia melepas Zirkzee apabila mendapat tawaran di angka 60 juta euro.

Angka tersebut tentunya berada di luar kemampuan finansial Inter. Apabila benar-benar serius mengejar tanda tangan Zirkzee, La Beneamata harus terlebih dahulu menjual sejumlah pemain pelapis.

Joshua Zirkzee - Striker Bologna - Timnas Belanda - Alamy 2
Alamy

Meski begitu, La Beneamata bisa menggunakan penyerang muda, Valentin Carboni, untuk menjadi pelicin transfer Zirkzee. Carboni yang terikat kontrak bersama Inter menghabiskan musim 2023-24 bersama Monza.

Tak cuma itu, La Beneamata juga dilaporkan bersedia untuk menghilangkan klausul pembelian kembali untuk Giovanni Fabbian yang telah tampil apik bersama Bologna musim ini. Fabbian dipercaya tampil 24 kali di Serie A dan mampu menciptakan lima gol serta sepasang assist.

More From Author

Berita Terbaru