Spalletti: Inter Harus Main Lepas untuk Amankan Empat Besar

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Inter Milan akan menghadapi Chievo dalam lanjutan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (14/5/2019) dinihari WIB. Kemenangan harus diraih anak asuh Luciano Spalletti untuk mengamankan posisi mereka di empat besar.

Saat ini Inter berada di peringkat keempat dengan 63 poin. Dengan dua pertandingan tersisa musim ini besar kemungkinan posisi mereka akan tergusur oleh AC Milan yang ada di urutan kelima jika tidak mampu mengalahkan Chievo.

Untuk itu Spalletti ingin laga melawan Chievo dimenangkan timnya demi mempertahankan posisi dan kembali ke Liga Champions musim depan. Untuk mengamankan tiga poin ia pun meminta anak asuhnya bermain lepas di sisa kompetisi.

Udinese vs Inter Milan 2
@Inter

“Di sini selalu ada tekanan besar dan target tinggi yang harus dicapai. Jadi kami harus bermain lepas dan memenangkan semua pertandingan sisa. Pada laga nanti kami harus bermain lebih dari dari sebelumnya, jadi kami butuh kualitas tim yang dimiliki,” ujar Spalletti kepada Inter TV, Senin (13/5/2019).

“Satu tujuan utama saya saat ini adalah kembali membawa Inter tampil di Liga Champions. Saya dan para pemain memikikan itu karena Liga Champions adalah target utama seperti musim lalu. Dari segi taktik kami siap menghadapi siapa pun,” imbuhnya.

Tidak ketinggalan pelatih yang posisinya sedang terancam ini mengharapkan dukungan pendukung I Nerazzuri. “Pertandingan nanti aka nada 60 ribu fan yang hadir untuk memberikan dukungan sehingga kami bisa memenangkannya,” katanya.

More From Author

Berita Terbaru