Giliran Ralf Rangnick yang Dikaitkan dengan Bayern Munich

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Ralf Rangnick menjadi nama pelatih terbaru yang dikaitkan dengan Bayern Munich. Kicker melaporkan Die Roten bakal mengejar tanda tangan Rangnick apabila gagal mendapatkan Xabi Alonso.

Bayern harus bekerja ekstra keras untuk bisa mengamankan tanda tangan Rangnick. Pasalnya, pelatih berumur 60 tahun itu masih terikat kontrak bersama timnas Austria hingga 2026.

Ralf Rangnick - Bayern Munich - Alamy
Alamy

Meski begitu, kans Bayern mendapatkan Rangnick masih cukup besar. Menurut laporan RAN Sport, Rangnick sudah cukup lama memendam mimpi menangani tim utama Die Roten.

Rangnick bukanlah satu-satunya pelatih beken yang berada dalam radar Bayern. Die Roten kabarnya juga tengah mengincar Roberto De Zerbi dan Sebastian Hoeness.

BAYERN MUNICH MENYERAH KEJAR ALONSO?

Alonso yang saat ini mengangani Bayer Leverkusen merupakan pelatih yang diprioritaskan Bayern. Akan tetapi, Die Roten nampaknya telah menyerah mengejar tanda tangan Alonso.

Menurut Uli Hoeness, eks presiden Bayern, peluang mendatangkan Alonso sangatlah tipis. Bukannya tak ingin melihat Alonso menangani Die Roten, Hoeness hanya coba bersikap realistis. Hoeness menilai Alonso masih akan fokus dengan tantangan yang ada di Leverkusen.

Xabi Alonso diragukan Uli Hoeness akan merapat ke Bayern Munich musim depan.
Getty Images

“Kita akan lihat apakah kami dapat melakukannya tahu ini. Itu akan sangat sulit jika tak ingin menyebut itu mungkin mustahil,” kata Uli Hoeness kepada BR24Sport seperti dikutip Football5Star.net dari Sport1. “Secara pribadi, saya dan kami semua sangat mengapresiasi Xabi Alonso. Namun, jangan lupa bahwa dia saat ini dalam proses menjadi juara Jerman.”

“Bagaimanapun, dia tak ingin meninggalkan begitu saja kesuksesan yang dibangunnya. Jika dia sudah meraih sukses dalam dua atau tida tahun, rasanya akan lebih mudah untuk menggaet dia,” katanya menambahkan.

More From Author

Berita Terbaru