Leicester City vs Liverpool: Salah Gagal Penalti, The Reds Terjungkal

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Liverpool harus mengakui keunggulan Leicester City. Tandang ke King Power, Rabu (29/12/2021) dinihari WIB Mohamed Salah dkk menyerah 0-1.

Butuh tiga poin untuk mengejar Manchester City di puncak klasemen, Liverpool mendominasi babak pertama.

Peluang emas pun sudah didapat saat laga berjalan 16 menit. Pelanggaran yang dilakukan Daniel Amartey terhadap Mohamed Salah menghasilkan penalti.

liverpool
@LFCPhoto

Akan tetapi, Salah yang maju sebagai eksekutor gagal menyelesaikan tugasnya. Tendangan penaltinya masih bisa ditepis Kasper Schmeichel.

Gagal penalti membuat tim tamu makin bernafsu. Mereka menggempur pertahanan Leicester. Namun, ketangguhan Schmeichel jadi pembeda di babak pertama.

Ia melakukan beberapa penyelematan gemilang. Seperti menahan tendangan Diogo Jota hingga Sadio Mane.

liverpool
@LFC

Sampai babak pertama berakhir tidak ada gol yang tercipta. Situasi di babak kedua tidak jauh berbeda. The Reds tetap mendominasi.

Kendati demikian, serangan demi serangan yang dibangun justru menyisakan lubang di lini belakang. Lewat serangan balik cepat, Leicester City sukses mencetak gol.

Pemain pengganti, Ademola Lookman sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah melewati dua pemain Liverpool.

Liverpool Telan Kekalahan Kedua

Tertinggal 0-1, Juergen Klopp coba lakukan perubahan. Roberto Firmino dan Naby Keita dimasukkan untuk menambah daya gedor.

liverpool
@iF2is

Sementara Leicester mulai berkonsentrasi di pertahanan demi mengamankan kemenangan. Alhasil sampai peluit panjang dibunyikan skor 1-0 tidak berubah.

Bagi Liverpool ini merupakan kekalahan kedua musim ini. Hasil ini sekaligus membuat mereka tertahan di peringkat kedua dengan 41 poin, tertinggal lima angka dari Manchester City.

Adapun untuk Leicester City, tambahan tiga poin melambungkan posisi mereka ke urutan kesembilan dengan 25 poin.

Susunan Pemain:

Leicester City (4-3-1-2): 1-Kasper Schmeichel; 33-Luke Thomas, 25-Wilfred Ndidi, 18-Daniel Amartey, 27-Timothy Castagne; 20-Hamza Choudhury (Youri Tielemans 56’), 42-Boubakary Soumare, 22-Kiernan Dewsbury-Hall; 10-James Maddison (Marc Albrighton 68’); 14-Kelechi Iheanacho (Ademola Lookman 56’), 9-Jamie Vardy

Pelatih: Brendan Rodgers

Liverpool (4-3-3): 1-Alisson becker; 66-Trent Alexander-Arnold, 32-Joel Matip, 4-Virgil van Dijk, 21-Kostas Tsimikas; 15-Alex Oxlade-Chamberlain (Naby Keita 55’), 3-Fabinho (James Milner 64’), 14-Jordan Henderson (Roberto Firmino 70’); 11-Mohamed Salah, 20-Diogo Jota, 10-Sadio Mane

Pelatih: Juergen Klopp

More From Author

Berita Terbaru