Fabio Capello: Teun Koopmeiners Saja Tak Cukup untuk Juventus

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Fabio Capello mendukung wacana Juventus mendatangkan Teun Koopmeiners dari Atalanta pada bursa transfer mendatang. Akan tetapi, Capello menilai Bianconeri masih harus mendatangkan ekstra gelandang ekstra untuk mengantisipasi kepergian Adrien Rabiot.

Semenjak beberapa bulan lalu, Juventus memang dilaporkan siap mendatangkan Koopmeiners dari Atalanta. Gelandang berpaspor Belanda itu kabarnya bakal merapat ke Stadion Allianz dengan biaya transfer 65 hingga 70 juta euro.

Teun Koopmeiners Juventus - Fabio Capello - Mason Greenwood Juventus - Alamy 1
Alamy

“Ada banyak sekali rumor mengenai transfer Koopmeiners ke Juve dan dia merupakan pemain bagus. Tapi, Koopmeiners saja tidaklah cukup, Juve akan berada dalam masalah apabila Rabiot hengkang,” ujar Capello seperti dikutip Football5Star dari laman Football Italia.

“Saya pribadi punya firasat Rabiot sebenarnya ingin memperpanjang kontrak. Tapi, dia ingin terlebih dahulu mengetahui rencana jangka panjang Juve sebelum menandatangani kontrak baru,” katanya menambahkan.

JUVENTUS DISARANKAN REKRUT MASON GREENWOOD

Lebih lanjut, Capello juga menyarankan Bianconeri untuk mengejar tanda tangan Mason Greenwood dari Manchester United. Capello menilai kehadiran Greenwood bakal bisa meningkatkan kualitas Bianconeri.

“Saya juga mendengar rumor mengenai transfer Greenwood. Ketika memperkuat Manchester United, Greenwood memang diganggu berbagai permasalahan pribadi.”

Getafe - Mason Greenwood - Angel Torres - Getty Images 2
Istimewa

“Tapi, dia sepertinya sudah bisa melupakan berbagai masalah di Inggris dan mampu membangkitkan kariernya bersama Getafe. Saya yakin kehadiran Greenwood akan bisa meningkatkan kualitas Juve,” tuntas Capello.

Greenwood memang mampu menunjukkan performa gemilang di Getafe sepanjang musim 2023-24. Winger berumur 22 tahun itu berhasil menciptakan delapan gol serta lima assist dalam 29 penampilan di semua kompetisi.

More From Author

Berita Terbaru