Dua Kartu Merah Warnai Kemenangan Tira Persikabo Atas Perseru

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Partai sengit terjadi di ajang Piala Presiden 2019 antara Tira Persikabo vs Perseru Serui di Stadon Si Jalak Harupat pada Kamis (7/3). Kemenangan Tira Persikabo di partai ini diwarnai oleh satu kartu merah yang dikeluarkan wasit kepada masing-masing tim.

Kedua tim langsung mengambil inisiatif serangan di awal-awal pertandingan. Di menit ke-23, Osas Saha berhasil membuka keunggulan Tira Persikabo setalah memaksimalkan skema serangan balik cepat.

Namun, keunggulan pasukan Rahmad Darmawan tak bertahan lama. Di menit ke-29, Cendrawasih Jingga berhasil menyamakan kedudukan lewat Ongky Nurakbar yang mampu menjebol gawang Tira Persikabo lewat sepak pojok langsung.

Kembali unggul, permainan kedua tim mulai agresif. Hasilnya, The Young Warriors harus bermain dengan 10 pemain setelah Osas Saha diganjar kartu merak pada menit ke-35. Ia mendapatkan kartu merah setelah melayangkan pukulan telak kepada salah seorang pemain bertahan Perseru.

Bermain dengan 10 pemain terbukti tak menurunkan semangat juang The Young Warriors. Semenit sebelum turun minum, Ciro Henrique berhasil mengembalikan keunggulan pasukan Rahmad Darmawan. Paruh pertama pun berakhir dengan keunggulan 2-1 untuk Tira Persikabo.

Tira Persikabo vs Perseru Serui - Piala Presiden 2019 - Antara 2

Di babak kedua, Perseru yang tertinggal mulai keluar menyerang. Selain mulai menyerang, mereka juga mulai bermain dengan agresif. Hasilnya, Cendrawasih Jingga harus bermain dengan 10 pemain setelah Jardiev mendapatkan hadiah kartu merah.

Semenit setelah kartu merah Jardiev, The Young Warriors berhasil mencetak gol ketiganya di pertandingan ini. Loris Arnaud mampu memaksimalkan kesalahan yang dilakukan oleh kiper Perseru untuk semakin memperlebar keunggulan Tira Persikabo.

Di sisa waktu pertandingan, Perseru semakin menyerang demi memperkecil ketertinggalan. Hasilnya, Seydou Diakite berhasil mencetak gol kedua Perseru di pertandingan ini. Partai sengit ini pun berakhir dengan skoe 3-2 untuk keunggulan The Young Warriors

More From Author

Berita Terbaru