Liga Jerman Pekan Ketiga: Wolfsburg Pertahankan Rekor 100 Persen

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Wolfsburg menjadi satu-satunya tim yang sukses meraih tiga kemenangan beruntun dalam tiga laga pembuka Liga Jerman 2021-22. Mereka sukses mempertahankan rekor kemenangannya setelah mengalahkan tim tangguh, RB Leipzig, pada Minggu (29/8) malam WIB.

Wolfsburg sukses mengalahkan RB Leipzig berkat gol semata wayang Jerome Roussillon pada menit ke-52. Kemenangan tersebut membuat Die Wolfe berhak menduduki puncak klasemen dengan perolehan sembilan poin.

Wolfsburg - Liga Jerman - @vflwolfsburg_en 2
twitter.com/vflwolfsburg_en

Posisi kedua di klasemen Bundesliga ditempati oleh Bayer Leverkusen. Skuat besutan Gerardo Seoane berhasil mempertahankan posisi kedua berkat kemenangan telak ketika menyambangi markas FC Augsburg pada Sabtu (28/8) malam WIB.

Leverkusen memiliki keunggulan selisih gol atas Bayern Munich yang duduk di posisi ketiga. Die Roten mempertahankan posisi ketiga setelah memetik kemenangan telak ketika menjamu Hertha Berlin.

Kekalahan tersebut membuat Hertha harus puas menduduki posisi buncit. Mereka merupakan satu-satunya tim yang belum berhasil mencetak poin dalam tiga pertandingan pembuka Bundesliga 2021-22.

Wolfsburg - Liga Jerman - SB Nation
SB Nation
HASIL PERTANDINGAN LIGA JERMAN PEKAN KETIGA:

Sabtu (28/8):

  • Dortmund 3-2 Hoffenheim (Gio Reyna 49′,  Jude Bellingham 69′, Erling Haaland 90+1′ – Christoph Baumgartner 61′, Munas Dabbur 90′)
  • Stuttgart 2-3 Freiburg (Konstantinos Mavropanos 45′, Hamadi Al Ghaddioui 45+2′ – Jeong Woo-yeong 3′, 9′, Lucas Hoeller 28′)
  • Mainz 3-0 Greuter Fuerth (Anderson Lucoqui 15′, Adam Szalai 18′, Kevin Stoeger 90+2′)
  • Koeln 2-1 Bochum (Louis Schaub 82′, Tim Lemperle 90+1′ – Simon Zoller 90+4′)
  • Arminia 1-1 Frankfurt (Patrick Wimmer 86′ – Jens Petter Hauge 22′)
  • Augsburg 1-4 Leverkusen (Florian Niederlechner 30′ – Iago 3′ [bd[, Florian Niederlechner 14′ [bd], Patrik Schick 75′, Florian Wirtz 81′)
  • Bayern 5-0 Hertha (Thomas Mueller 6′, Robert Lewandowski 35′, 70′, 84′, Jamal Musiala 49′)

Minggu (29/8):

  • Union Berlin 2-1 Gladbach (Niko Giesselmann 22′, Taiwo Awoniyi 41′ – Jonas Hofmann 90+1′)
  • Wolfsburg 1-0 Leipzig (Jerome Roussillon 52′)
KLASEMEN LIGA JERMAN:
Posisi Tim Selisih Gol Poin
1 Wolfsburg 3 9
2 Leverkusen 7 7
3 Bayern 6 7
4 Freiburg 2 7
5 Dortmund 3 6
6 Koeln 2 6
7 Mainz 2 6
8 Union Berlin 1 5
9 Hoffenheim 3 4
10 Leipzig 2 3
11 Bochum 0 3
12 Arminia 0 3
13 Stuttgart -1 3
14 Frankfurt -3 2
15 Gladbach -5 1
16 Greuter Fuerth -7 1
17 Augsburg -7 1
18 Hertha -8 0

More From Author

Berita Terbaru