Gelandang Korsel Masa Bodoh dengan Shin Tae-yong

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Gelandang timnas U-23 Korsel, Paik Sang-hoon, masa bodoh dengan hadirnya Shin Tae-yong di kubu Indonesia. Dia sebut kalau Korea Selatan akan fokus ke diri sendiri jelang bersua Indonesia di perempat final Piala Asia U-23 2024.

Seperti diketahui, timnas U-23 Indonesia lolos ke babak 8 besar Piala Asia U-23 2024 dengan status runner-up Grup A. Namun, mereka akan langsung bertemu salah satu kandidat juara, yakni Korsel yang melaju ke babak berikutnya berstatus juara Grup B setelah pada laga pamungkas kandaskan Jepang.

Rencananya, laga perempat final sendiri akan dihelat di Stadion Abdullah bin Khalifah, Doha, pada Jumat (25/4/2024) dini hari WIB. Jelas ini menarik, karena Korea Selatan akan jumpa Indonesia asuhan Shin Tae-yong yang notabene pernah jadi pelatih di Piala Dunia 2018. Tentu, saja, Shin tahu betul tipikal permainan negaranya sendiri.

Gelandang Korsel Masa Bodoh dengan Shin Tae-yong
News1

Hal ini bikin Paik Sang-hoon buka suara. Pemain FC Seoul berusia 22 tahun tersebut mengaku masa bodoh. Dia dan rekan-rekannya di timnas U-23 Korsel akan fokus kepada diri sendiri.

“Kehadiran pelatih Shin Tae-yong tidak akan mempengaruhi permainan kami. Kami akan fokus pada permainan kami dan meraih hasil bagus, dengan satu-satunya tujuan melaju ke putaran final Olimpiade,” kata Sang-hoon, dikutip dari Xports News.

Pelatih Korsel Justru Waspadai Indonesia di Bawah Kendali Shin Tae-yong

Berbeda dengan Sang-hoon, pelatih Korsel, Hwang Sun-hong, waspadai timnas U-23 Indonesia besutan Shin Tae-yong jelang sua di perempat final Piala Asia U-23 2024. Namun, dia menegaskan Korea Selatan siap meraih kemenangan demi bisa lolos ke Olimpiade 2024 di Paris, Prancis.

Shin Tae-yong - Timnas U-23 Indonesia - Piala AFC U-23 - Getty Images
Istimewa

“Ini pertandingan sesungguhnya mulai saat ini. Indonesia bukanlah tim yang mudah. Saya akan berusaha semakimal mungkin untuk mencapai tujuan saya (bawa Korsel ke Olimpiade 2024),” ujar Sun-hong memungkasi.

More From Author

Berita Terbaru