Freddie Ljungberg Diharapkan Mampu Atasi Masalah Kolektivitas Arsenal

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5star.com, Indonesia – Joe Willock menilai bahwa masalah terbesar Arsenal saat ini adalah kolektivitas tim di lapangan. Kendati demikian, ia berharap di bawah asuhan Freddie Ljungberg masalah itu dapat diperbaiki.

Freddie Ljungberg ditunjuk sebagai pelatih sementara Arsenal setelah pemecatan Unai Emery. Ya, klub berjulukan The Gunners tampaknya butuh waktu untuk bisa mendapatkan sosok pelatih permanen yang tepat.

Hal itu juga sempat diungkapkan jajaran petinggi Arsenal, Josh Kroenke. Padahal, setelah dipecatnya Emery ada dua sosok pelatih yang dikaitkan, yakni Massimiliano Allegri dan Brendan Rodgers.

Freddie Ljungberg masih sangat yakin Arsenal dapat finis di 4-besar Premier League musim ini.
Football.london

Di tangan Freddie Ljungberg, The Gunners belum bisa secara instan mengatasi masalah inkonsistensi musim ini. Mereka ditahan imbang 2-2 saat bertandang ke markas Norwich City akhir pekan lalu.

“Sejujurnya, kami perlu lebih baik secara kolektif, siapa pun pelatihnya,” kata Joe Willock dikutip Football5star.com dari Sky Sports.

“Freddie adalah pelatih brilian. Kami percaya kepadanya dan akan berusaha bekerja keras untuk bisa berkembang,” ujarnya.

STEFAN ANTONIC SEMPAT TUNGGU TIMNAS INDONESIA AKHIRNYA KE TIMNAS HONGKONG

More From Author

Berita Terbaru