FIGC Targetkan Italia Helat Euro 2028

BACA JUGA

Banner Football Live StarFootball5star.com, Indonesia – Presiden baru FIGC, Gabriele Gravina, akan membuat gebrakan baru. Ia menargetkan Italia bisa menjadi tuan rumah Euro 2028 mendatang.

Demi mewujudkan ambisi besarnya itu, Gravina pun berencana akan merenovasi beberapa stadion di Italia. Apalagi banyak stadion di sana sudah usang dan belum direnovasi sejak Negeri Pizza menghelat Piala Dunia 1990 silam.

Gravina menyebutkan bahwa keinginannya menjadikan Italia sebagai tuan rumah Piala Eropa akan segera dibicarakan dengan UEFA. Ia pun cukup yakin dengan peluang Negeri Pizza kembali menjadi tuan rumah kompetisi terakbar Eropa tersebut.

lawan amerika, italia akan andalkan pemain muda
@azzurri

“Mengembalikan gelaran Piala Eropa ke Italia sangat objektif, tapi kami tidak bisa melakukan itu sampai 2022. Kami akan bertanya pada UEFA soal kemungkinan di masa depan, tapi saya tidak tahu apakah itu memungkinkan,” kata Gravina kepada Radio Kiss Kiss, Kamis (20/12/2018).

“Negara kami harus melakukan segalanya demi kemungkinan menjadi tuan rumah Euro 2020. Untuk itu kami akan membangun stadion dan merenovasi beberapa stadion yang sudah kami punya sekarang,” ia menambahkan.

Sepanjang sejarahnya, Italia sudah dua kali menghelat turnamen antarnegara Eropa ini, yaitu pada tahun 1968 dan 1980. Ketika menjadi tuan rumah untuk pertama kalinya mereka berhasil keluar sebagai juara setelah menaklukkan Yugslavia 2-0.

Sedangkan pada kesempatan kedua mereka gagal menembus final setelah dikalahkan Jerman di semifinal. Adapun Der Panzer keluar sebagai kampiun Euro 1980 tersebut.

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru