Dries Mertens: Banyak Talenta Bagus di Generasi Belgia Selanjutnya

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pemain timnas Belgia, Dries Mertens, tak mau menyebut Piala Dunia 2022 sebagai kesempatan terakhir negaranya untuk meraih trofi. Menurutnya, Belgia masih punya talenta luar biasa di generasi selanjutnya nanti.

“Generasi emas” timnas Belgia yang dimulai pada Piala Dunia 2014 sekarang sudah mulai menua. Pemain-pemain seperti Mertens sendiri, Kevin De Bruyne, Jan Vertongen, Axel Witsel, Eden Hazard dan masih banyak lagi sudah memasuki usia kepala tiga.

Dries Mertens Banyak Talenta Bagus di Generasi Belgia Selanjutnya (@EURO2020)
@EURO2020

Namun mereka sejauh ini belum bisa meraih trofi. Media-media menyebut bahwa Piala Dunia 2022 adalah kesempatan terakhir The Red Devils meraih gelar juara. Tapi Mertens tak setuju.

“Kita harus berhenti mengatakan bahwa Piala Dunia di Qatar adalah kesempatan terakhir bagi Belgia untuk memenangkan sesuatu,” ucap Mertens seperti dikutip Football5Star.com dari Football Italia.

Dia melanjutkan, “Mungkin bagi saya (itu kesempatan terakhir) dan saya berharap untuk berada di sana, tetapi ada banyak talenta yang datang pada generasi berikutnya juga.”

Dries Mertens Soal Keadaan Eden Hazard di Real Madrid

Dries Mertens Banyak Talenta Bagus di Generasi Belgia Selanjutnya - Eden Hazard (MSN)
MSN

Penyerang Napoli itu juga membicarakan soal keadaan rekan timnya, Hazard yang jarang bermain di Madrid saat ini walaupun sudah terbebas dari cedera.

“Eden memiliki pola pikir yang luar biasa bahwa segala sesuatunya akan menjadi lebih baik,” ujar Mertens.

“Sangat disayangkan bahwa ada pemain lain di posisinyanya yang bermain bagus dan Real Madrid memenangkan pertandingan. Tapi butuh waktu. Seiring waktu, semua pesepakbola bagus mendapat menit bermain dan saya yakin dia akan bermain lagi.”

More From Author

Berita Terbaru