Claudio Ranieri: Perebutan Scudetto Musim Ini Sulit Ditebak

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Eks pelatih AS Roma, Claudio Ranieri, meyakini bahwa perebutan Scudetto musim ini akan jauh lebih sulit ditebak ketimbang musim lalu. Ranieri menjelaskan alasannya.

Serie A menciptakan beberapa kejutan sampai pekan ke-7. Milan, Roma, Inter dan Juventus malah berada di luar posisi empat besar.

Claudio Ranieri - Watford - The Times
The Times

Napoli dan Atalanta menduduki puncak klasemen dengan 17 poin, Udinese menjadi tim yang paling mengejutkan dengan berada di posisi ketiga, dan Lazio berada di posisi keempat. Ini yang membuat Ranieri yakin musim ini Serie A akan lebih sulit ditebak.

“Anda tidak akan pernah tahu siapa yang akan memenangkan Scudetto dan itu lebih tidak pasti dari sebelumnya musim ini,” kata Ranieri seperti dikutip Football5Star.com dari Football Italia.

“Ini akan menjadi pertarungan nyata. Milan dan Napoli memang tampil sangat baik, Atalanta telah banyak berubah dan berada di atas sana, sementara Inter dan Juventus mungkin tertinggal, tetapi mereka punya waktu untuk mengejar ketinggalan.

“Roma akan bertarung juga, ini adalah liga yang luar biasa yang benar-benar bisa berakhir. Itu mengingatkan saya pada musim ketika Max Allegri berada di Juventus dan membuat comeback yang luar biasa.”

Claudio Ranieri Soal Keadaan Juventus

Claudio Ranieri Musim Ini Perebutan Scudetto Sulit Ditebak - Juventus (Mediaset)
Mediaset

Yang paling mengejutkan di Serie A musim ini adalah Juventus. Mereka berada di posisi ke-8 dan baru meraih dua kemenangan di semua kompetisi.

Posisi pelatih Massimiliano Allegri terancam, tapi para petinggi klub sejauh ini masih mempercayai eks pelatih Milan itu. Ranieri memberi pendapatnya soal Juve saat ini.

“Saya akan mengganti pelatih jika saya menyadari skuat tidak lagi mengikuti pemimpinnya. Ini adalah tim yang harus bisa bangkit kembali,” ucapnya.

More From Author

Berita Terbaru