Penyerang Muda Borussia Dortmund Gabung FC Koeln

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – FC Koeln resmi mengumumkan kedatangan Steffen Tigges dari Borussia Dortmund pada Selasa (14/6) malam WIB. Tigges dipinang Die Geissboecke dengan banderol 1,5 juta euro dan diikat dengan kontrak jangka panjang berdurasi empat tahun.

Tigges memilih pindah dari Dortmund demi mencari menit bermain reguler. Ia hampir dipastikan tidak akan menjadi pilihan utama apabila memilih bertahan bersama Der BVB pada musim 2022-23 mendatang.

“Saya sudah tidak sabar menantikan tantangan di Koeln. Saya yakin bisa memberi kontribusi terbaik demi kemajuan tim. Saya juga ingin semakin berkembang dan mencetak banyak gol,” jelas Tigges seperti dikutip Football5Star dari laman resmi Bundesliga.

“Diskusi dengan pelatih dan para petinggi klub membuat saya tidak perlu pikir panjang, pindah ke sini merupakan langkah terbaik. Saya yakin akan cocok dengan gaya bermain pelatih dan bisa beradaptasi secara maksimal,” imbuh penyerang berusia 23 tahun itu.

PULIH DARI KOLAPS, PELATIH NEPAL LANGSUNG GASPOL LAWAN TIMNAS INDONESIA
TIGGES TAMPIL TAJAM DI TIM CADANGAN BORUSSIA DORTMUND

Tigges berhasil mencuri perhatian ketika membela tim muda Der BVB pada musim 2020-21 lalu. Ketika itu, Tigges yang berusia 22 tahun berhasil mencetak 22 gol dan mengantar tim muda Dortmund menjadi kampiun divisi keempat Bundesliga.

Catatan gemilang tersebut membuat Tigges mulai dipercaya masuk tim senior Dortmund pada musim 2021-22. Namun, ia tidak selalu mendapat kepercayaan bermain karena harus bersaing dengan Donyell Malen, Erling Haaland, hingga Youssoufa Moukoko.

Steffen Tigges - Borussia Dortmund - FC Koeln - 90Plus
90Plus

Meski tidak terlalu sering bermain, Tigges tetap tidak kehilangan ketajamannya di muka gawang lawan. Dalam sembilan penampilan di Bundesliga, Tigges berhasil mencetak tiga gol.

Saat ini, Tigges sedang menjalani proses rehabilitasi cedera pergelangan kaki. Proses penyembuhan cedera Tigges sudah memasuki tahap akhir dan ia diyakini akan bisa mengikuti sesi latihan pra-musim bersama klub barunya.

More From Author

Berita Terbaru