Bukan Inter Tak Mau, Tapi Bayer Leverkusen yang Tidak Butuh Robin Gosens

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Dalam 24 jam terakhir Bayer Leverkusen dikabarkan akan mendapatkan Robin Gosens dari Inter Milan. Tapi isu tersebut hanya mengemuka sebentar.

Tak sampai 24 jam setelahnya kepindahan Gosens ke Leverkusen batal. Menurut Fabrizio Romano Inter Milan tidak jadi melepas bek kirinya itu karena beberapa alasan.

Salah satunya soal klausul yang diminta Leverkusen. Inter bersedia melegonya dengan status pinjaman dan kewajiban penebusan.

AC Milan vs Inter Skor Kacamata di Leg Pertama - Robin Gosens (@inter_en)
@inter_en

Sementara klub Bundesliga hanya ingin meminjamnya tanpa penebusan di akhir musim. Inilah yang membuat negosiasi berhenti.

Kabar kepindahan Gosens memang mengejutkan. Dia baru bergabung dengan I Nerazzurri Januari lalu. Diharapkan bisa menjadi penerus Ivan Perisic, sang bek ternyata masih jauh dari harapan.

Hanya pada laga pembuka melawan Lecce pemain asal Jerman diturunkan sebagai starter oleh Simone Inzaghi. Setelah itu dia selalu duduk di bangku cadangan.

Robin Gosens memandang positif persaingan dengan Ivan Perisic di Inter Milan.
Getty Images

Sejauh ini performanya terbilang mengecewakan. Karena itulah manajemen mempertimbangkan untuk melepasnya  saat ada tawaran yang masuk.

Bayer Leverkusen Tak Pernah Bernegosiasi

Sementara itu, kabar negosiasi Bayer Leverkusen dengan Inter Milan dibantah oleh Simon Rolfes. Sang direktur menyebut tidak ada negosiasi yang terjalin antara kedua klub.

callum hudson-odoi-simon rolfes
bayer04

Tidak sampai di situ. Simon Rolfes juga menegaskan bahwa timnya tidak pernah menginginkan Robin Gosens/

 “TIdak ada tawaran dari kami kepada Inter Milan. Kami tidak ingin mengontraknya,” kata sang legenda yang kini menjabat sebagai direktur klub kepada Kolner Stade-Anzeiger.

More From Author

Berita Terbaru