Francesco Acerbi Ogah Terbuai dengan Keunggulan Agregat 2-0

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Bek Inter Milan, Francesco Acerbi, tidak mau terbuai dengan keunggulan agregat 2-0 atas AC Milan di semifinal Liga Champions. Di mata Acerbi, Rossoneri masih punya peluang memutarbalikkan situasi.

Dinihari nanti, Inter bakal berusaha mempertahankan keunggulannya sekaligus melaju ke final Liga Champions. Acerbi pun kemungkinan besar akan kembali dipercaya mengawal lini pertahanan La Beneamata.

Francesco Acerbi - Inter Milan - Semifinal Liga Champions - Istimewa 2
Istimewa

“Sejujurnya, keunggulan agregat 2-0 tidak membuat kami nyaman. Kami tidak melakukan selebrasi setelah pertandingan leg pertama. Kami masih belum meraih prestasi membanggakan,” tegas Acerbi dilansir Football5Star dari laman Football Italia.

“Kami akan menentukan nasib di pertandingan nanti. Saya juga sadar nasib Milan berada di tangan kami,” sambung bek sentral berumur 35 tahun itu.

INTER MILAN PUNYA MODAL GEMILANG

La Beneamata akan menjalani partai leg II semifinal Liga Champions dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka saat ini tengah berada dalam tren positif berkat catatan tujuh kemenangan beruntun di semua kompetisi.

Akhir pekan lalu, La Beneamata sukses melanjutkan catatan gemilangnya. Mereka mampu meraih kemenangan 4-2 atas Sassuolo di Stadion Giuseppe Meazza.

Inter vs Sassuolo - Liga Italia - Romelu Lukaku - GEtty Images 2
Istimewa

Kemenangan tersebut tidak cuma menjadi modal gemilang. Tambahan tiga angka juga menjaga kans Inter mengakhiri musim 2022-23 di empat besar klasemen Liga Italia.

Mereka saat ini duduk di posisi ketiga klasemen dengan perolehan 66 poin. Unggul lima angka dari AC Milan yang ada di urutan kelima.

More From Author

Berita Terbaru