5 Pemain yang Gagal Pindah Klub di Bursa Transfer Musim Dingin 2023

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Bursa transfer musim dingin 2023 telah resmi ditutup pada 1 Februari lalu. Klub-klub di Eropa tidak bisa lagi menebus pemain dari tim lain hingga Juli 2023 mendatang.

Terdapat ratusan pemain yang berpindah klub di Eropa sepanjang bursa transfer musim dingin. Akan tetapi, ada juga transfer yang batal terlaksana karena berbagai alasan.

Berikut, Football5Star telah merangkum lima pemain yang gagal pindah klub di bursa transfer musim dingin 2023:

5 PEMAIN YANG GAGAL PINDAH KLUB DI BURSA TRANSFER MUSIM DINGIN 2023:
  • Hakim Ziyech
5 Pemain yang gagal pindah di bursa transfer musim dingin 2023 - Hakim Ziyech - SB Nation
SB Nation

Satu hari sebelum bursa transfer musim dingin ditutup, Hakim Ziyech dilaporkan telah sepakat bergabung ke Paris Saint-Germain (PSG). Pemain timnas Maroko itu diangkut PSG dengan status pinjaman dari Chelsea hingga akhir musim.

Ziyech pun telah berada di Paris untuk menjalani tes medis dan merampungkan proses transfernya. Akan tetapi, Ziyech tidak juga diresmikan PSG hingga jendela transfer ditutup.

Menurut laporan L’Equipe, Ziyech gagal pindah karena keteledoran Chelsea. The Blues berkali-kali salah mengirim dokumen untuk disahkan Badan Liga Prancis (LFP). Ketika dokumen yang benar diterima LFP, jendela transfer di Prancis telah resmi ditutup.

  • Nicolo Zaniolo
5 Pemain yang gagal pindah di bursa transfer musim dingin 2023 - Nicolo Zaniolo - Daily Express
Daily Express

Nicolo Zaniolo sudah santer diberitakan ingin meninggalkan AS Roma semenjak awal Januari 2023 lalu. Memburuknya hubungan antara Zaniolo dengan manajemen serta suporter klub ditengarai menjadi sebab sang pemain ingin pergi dari ibu kota Italia.

Bournemouth, Tottenham Hotspur hingga AC Milan dikabarkan tertarik meminang Zaniolo. Pada akhirnya, hanya Bournemouth yang bersedia memenuhi harga 35 juta euro yang dipatok AS Roma. Akan tetapi, Zaniolo menolak transfer tersebut karena merasa pindah ke Bournemoouth merupakan kemunduran karier.

Beberapa jam sebelum bursa transfer ditutup, Zaniolo berubah pikiran dan bersedia pindah ke Bournemouth. Akan tetapi, kali ini giliran Bournemouth yang menolak dengan dalih tidak punya dana untuk mendaratkan Zaniolo.

  • Moises Caicedo
5 Pemain yang gagal pindah di bursa transfer musim dingin 2023 - Nicolo Zaniolo - Football London
Football London

Moises Caicedo merupakan salah satu bintang Brighton yang sukses mencuri perhatian klub-klub besar sepanjang Januari 2023. Arsenal dan Chelsea saling sikut demi mendaratkan gelandang berpaspor Ekuador itu.

Arsenal sempat melempar tawaran senilai 60 juta poundsterling untuk Caicedo. Namun, Brighton menolaknya. Caicedo pun sempat mengutarakan keinginannya pindah ke Arsenal melalui pernyataan di laman Twitter pribadinya.

Tak lama setelah Caicedo merilis pernyataan, Arsenal kembali datang dengan tawaran 70 juta poundsterling. Lagi-lagi, Brighton menolak tawaran tersebut dan Caicedo bakal bermain di Stadion Amex setidaknya hingga akhir musim 2022-23.

  • Isco Alarcon
5 Pemain yang gagal pindah di bursa transfer musim dingin 2023 - Nicolo Zaniolo - Goal
Goal

Isco Alarcon telah menganggur semenjak kontraknya diputus Sevilla pada Desember 2022 lalu. Manajemen Isco pun telah menawarkan jasa sang pemain ke sejumlah tim Eropa.

Union Berlin bersedia menampung Isco di hari terakhir bursa transfer. Isco mendarat di Berlin pada Senin (30/1) malam waktu setempat untuk menjalani tes medis dan menandatangani kontrak.

Akan tetapi, Isco batal bergabung ke Union di saat terakhir. Menurut pernyataan direktur Union, manajemen Isco tiba-tiba mengubah permintaan dalam kontrak. Sementara, perwakilan Isco menuding perubahan kontrak dilakukan oleh manajemen Union. Isco pun masih menganggur hingga kini.

  • Julian Araujo
5 Pemain yang gagal pindah di bursa transfer musim dingin 2023 - Nicolo Zaniolo - mlssoccer. com
mlssoccer.com

Barcelona telah bernegosiasi dengan Los Angeles Galaxy mengenai transfer Julian Araujo selama beberapa hari jelang ditutupnya jendela transfer. Kedua klub pun mencapai kesepakatan di hari terakhir jendela transfer.

Meski telah mencapai kesepakatan, Blaugrana urung mendatangkan Araujo. Pasalnya, FIFA baru menerima dokumen kepindahan Araujo 18 detik setelah jendela transfer ditutup.

Blaugrana tidak mau menyerah begitu saja. Mereka mengatakan dokumen tersebut telat diterima FIFA karena adanya kesalahan komputer. Blaugrana pun bakal mengajukan banding dalam waktu dekat.

More From Author

Berita Terbaru