Wejangan Legenda Persib untuk Pemain Timnas Indonesia

BACA JUGA

Banner LFS Baru

Football5star.com, Indonesia – Legenda Persib dan timnas Indonesia Peri Sandria mengatakan bahwa pelatih Shin Tae-yong bakal membawa budaya sepak bola Korsel yang erat dengan kedisplinan. Hal ini menurut Peri wajib dibiasakan oleh para pemain timnas.

“Budaya sepak bola Korea Selatan sangat kental dengan kedislinan. Misalnya pemain Korea itu makan, keluar bersama-saa. Pakain yang dikenakan juga serupa. Mereka serba kompak.” kata Peri seperti dikutip Football5star.com dari antaranews, Sabtu (11/1/2020).

“Dari sana terlihat jelas, mereka sangat mematuhi peraturan dan menyadari bahwa displinlah yang bisa membawa mereka maju,” tambah Peri.

Shin Tae yong2
hankookilbo.com

Karenanya Peri berharap bahwa kelak para penggawa timnas Indonesia bisa beradaptasi dengan budaya tersebut. Para pemain harus bisa mulai dari nol untuk mengikuti proses dari Shin Tae-yong.

“Otomatis semuanya harus dari nol lagi dan ini butuh waktu, butuh proses,” ucap Peri.

Dilanjutkan oleh Peri, taat dan tertib terhadap peraturan serta kesadaran diri sebagai pemain profesional menjadi awal dari keberhasilan baik secara tim ataupun individu.

Shin Tae-yong diberikan jabatan manjaer pelatih oleh PSSI. Artinya ia tidak hanya melatih timnas senior, namun juga bertindak sebagai pengawas di timnas U-16, U-19, dan U-23.

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru