Unai Emery Latih Villarreal, Begini Reaksi Arsenal

BACA JUGA

dinasti

Football5star.com, Indonesia – Mantan manajer Arsenal, Unai Emery, resmi ditunjuk sebagai pelatih anyar Villarreal pada Kamis (23/7) petang WIB. Pelatih The Gunners, Mikel Arteta, pun mendoakan Emery agar meraih kesuksesan di Spanyol.

Emery resmi ditunjuk sebagai pelatih kepala Villarreal untuk menggantikan posisi yang ditinggal Javier Calleja. Pekerjaan ini didapatkan Emery setelah ia dipecat Arsenal tujuh bulan yang lalu.

“Pertama, saya ingin mengucapkan selamat kepada Unai Emery karena sudah mendapat pekerjaan baru di Spanyol. Dia adalah pelatih yang sangat berpengalaman dan sempat meraih kesuksesan di Spanyol,” kata Mikel Arteta dilansir dari laman resmi Arsenal.

Unai Emery - Arsenal - Mikel Arteta - Villarreal - News Talk
Newstalk

“Saya mendoakan agar Emery bisa meraih kesuksesan di sana. Di sini, ada banyak orang yang sangat menyukai serta menghargai Emery. Semoga, kariernya di sana tak mendapat masalah berarti,” sambung Arteta.

Di Estadio de la Ceramica, Emery diberi tugas untuk membawa pulang trofi Liga Europa. Tak hanya itu, Emery juga diberi target untuk membawa Villarreal melaju ke Liga Champions musim 2021-22.

Di bawah asuhan Calleja pada musim 2019-20 lalu, Villarreal sempat menjadi salah satu tim yang ikut bersaing meraih tiket Liga Champions. Namun, misi ini gagal karena Paco Alcacer cs gagal menunjukkan performa terbaiknya jelang akhir musim

Hal itu membuat mereka harus puas finis di posisi lima dengan koleksi 60 poin. Terpaut 10 angka dari Sevilla yang mengakhiri musim 2019-20 di peringkat empat.

FOOTBALL5TALK : PREDIKSI LIGA CHAMPIONS MINGGU INI

More From Author

Berita Terbaru