Tersengat Listrik Tegangan Tinggi, Pemain Muda Italia Terpental Empat Meter

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Nasib nahas dialami pemain muda Italia milik Verona, Andrea Gresele. Pemain berusia 18 tahun itu tersengat listrik bertegangan tinggi hingga terlempar sejauh empat meter.

Dikutip Football5star.com dari Football Italia, Selasa (9/2/2021), insiden mengerikan itu terjadi saat Gresele keluar bersama sejumlah rekannya. Lantas bagaimana ia bisa sampai tersengat listrik bertegangan tinggi?

Tersengat Listrik Tegangan Tinggi, Pemain Muda Italia Terpental Empat Meter2
tgcom24

Menurut laporan L’Arena, Gresele tersambar kabel tegangan tinggi kereta. Gresele kala itu menyewa rumah dekat stasiun kereta api di Porto San Pancrazio. Pada puku 3 pagi, Gresele iseng mengambil kursi dan memanjat pagar kereta api. Dari sana ia kemudian naik ke atap gerbong, dan langsung tersengat aliran listrik.

“Dia terkena sambaran listri bertegangan tinggi dan jatuh sejauh empat meter. Hal ini menyebabkan dia mengalami patah tulang belakan, hematoma pada tulang tengkorak dan tangan terbakar,” tulis L’Arena.

Sementara itu, menurut laporan tgcom24, pihak terkait kabarnya akan meminta penjelasan secara detail kepada Gresele terkait kecelakan tersebut. Jika terjadi unsur kesengajaan pada kecelakaan tersebut, bukan tidak mungkin Gresele justru akan bertanggung jawab karena melakukan dengan sengaja situasi berbahaya.

Menurut pihak Verona, saat ini Gresele tengah mendapatkan perawatan intensif dari pihak rumah sakit. Verona pun berharap Gresele bisa sembuh dalam waktu cepat.

“Kami bersamamu, milikmu dan kami akan selalu mencintaimu.” tulis akun Twitter Verona.

Andrea Gresele merupakan pemain muda Italia yang berposisi sebagai bek kanan. Pemain kelahiran 18 April 2002 ini sekarang membela tim Verona U-19. Dan sejauh ini, Gresele mampu bermain sebanyak 7 kali dan sumbang 1 asssit untuk Verona U-19.

More From Author

Berita Terbaru