Sudah ada 12 Pemain Serie A Positif Virus Corona

BACA JUGA

Banner LFS Baru

Football5Star.com, Indonesia – Sampai hari Rabu (18/3/2020) tercatat sudah ada 12 pemain Serie A yang terkonfirmasi positif virus corona. Pemain Hellas Verona, Mattia Zaccagni menjadi pemain ke-12 yang positif terkena virus asal Wuhan, Tiongkok itu.

Mattia Zaccagni sudah melakukan self isolation sejak Verona bermain melawan Sampdoria pada 8 Maret, dia mencetak gol untuk timnya di pertandingan itu.

Seperti yang diketahui sebelumnya enam pemain dari Sampdoria dinyatakan positif terkena COVID-19. Enam pemain itu adalah, Manolo Gabbiadini, Morten Thorsby, Albin Ekdal, Antonino La Gumina, Bartosz Bereszynski dan Fabio Depaoli.

Sudah ada 12 Pemain Serie A Positif Virus Corona
forzaroma.info

Zaccagni menjadi pemain Verona pertama yang positif, pengumuman ini hanya berjarak sejam dari pengumuman pemain Juventus, Blaise Matuidi yang juga dinyatakan positif COVID-19. Pemain asal Prancis itu menjadi pemain kedua di Juve yang dinyatakan positif. Sebelumnya Daniele Rugani menjadi pemain pertama di Juve dan di Serie A yang dinyatakan positif terkena virus corona.

Fiorentina juga mempunyai tiga pemain yang dinyatakan positif, yaitu Patrick Cutrone, Dusan Vlahovic, dan sang kapten German Pezzella.

Total ada 12 pemain. Sampdoria menjadi penyumbang terbanyak dengan total enam pemain.

Italia menjadi negara terparah di Eropa yang terpapar virus corona. Menurut laporan Football5Star.com dari Football Italia, per tanggal 17 Maret sudah ada 2,503 orang meninggal dan 2,060 orang dirawat di rumah sakit.

[better-ads type=’banner’ banner=’156432′ ]

More From Author

Berita Terbaru