Gareth Southgate Akui Ingin Evan Ferguson Memperkuat Inggris

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate mengakui bahwa dirinya ingin penyerang Brighton, Evan Ferguson memperkuat The Three Lions. Namun, semuanya itu sudah terlambat.

Ferguson menjadi sensasi dalam dua musim terakhir. Pemain yang baru berusia 18 tahun itu musim lalu berhasil mencetak 10 gol di semua kompetisi bersama The Seagulls. Musim ini, dia sudah berhasil mencetak empat gol dari empat laga.

timnas Irlandia 0 Timnas Inggris - Evan Ferguson - Getty Images 3
Istimewa

Dia lahir di Irlandia, namun sang ibu merupakan orang Inggris. Jadi Ferguson bisa bermain untuk kedua negara tersebut. Tapi sang pemain sudah memilih Irlandia. Southgate mengakui dirinya ingin Ferguson memperkuat Inggris, namun dia menghormati keputusan Ferguson.

“Saya pikir Ferguson memainkan terlalu banyak pertandingan di level senior (untuk Irlandia), saya pikir dia punya delapan caps sekarang,” kata Southgate seperti dikutip Football5Star.com dari Mirror.

“Saya tidak begitu yakin apakah dia masih bisa (pindah ke Inggris), tapi menurut saya dia sudah menjelaskan dengan jelas bahwa dia merasa dilahirkan di Irlandia.

“Saya pikir dia adalah pemain yang sangat bagus. Kami harus menghormatinya, saya rasa dia tidak memberikan firasat apa pun akan ada perbedaan.”

Apakah Evan Ferguson Masih Bisa Perkuat Timnas Inggris?

Gareth Southgate Akui Ingin Evan Ferguson Memperkuat Inggris (@hfworld_)

Ada kebingungan apakah Ferguson saat ini masih bisa memperkuat timnas Inggris atau tidak.

Pernyataan dari Southgate salah karena Ferguson baru mencatatkan enam caps, bukan delapan. Namun, dari enam itu, hanya tiga yang merupakan laga kompetitif, tiga lainnya merupakan laga persahabatan biasa. Di sinilah yang menciptakan kebingungan.

Declan Rice bisa pindah dari Irlandia ke Inggris pada 2019 walaupun sudah mencatatkan tiga caps untuk Irlandia. Namun tiga caps-nya adalah laga persahabatan FIFA Matchday, bukan laga kompetitif seperti contoh Kualifikasi Euro atau Kualifikasi Piala Dunia.

Namun menurut The Athletic, FIFA merubah peraturannya pada September 2020. Dalam peraturannya, jika seorang pemain tampil lebih dari tiga kali di level internasional “A” (atau level senior), “baik di kompetisi resmi atau kompetisi non-resmi”, mereka tidak dapat berpindah asosiasi.

Beberapa fans Irlandia tidak yakin apakah itu termasuk pertandingan persahabatan, karena Ferguson hanya membuat tiga penampilan kompetitif (serta tiga pertandingan persahabatan), itu menimbulkan kekhawatiran.

Kalimat “kompetisi non-resmi” menjadi kuncinya, karena itu membuat pertandingan persahabatan Ferguson juga dihitung, yang menjadikannya sudah bermain lebih dari tiga kali bersama Irlandia dan tidak bisa berpindah asosiasi.

More From Author

Berita Terbaru