Pelatih Feyenoord: Kami Harusnya Bisa Raih Poin Lawan Atletico

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Feyenoord, Arne Slot, dibuat sangat kecewa dengan kekalahan anak asuhnya di markas Atletico Madrid. Slot merasa De Stadionclub seharusnya bisa membawa pulang poin dari ibu kota Spanyol.

Partai Liga Champions antara Atletico vs Feyenoord berakhir dengan skor 3-2. Tiga gol Los Rojiblancos diciptakan oleh Alvaro Morata (12′ dan 47′) serta Antoine Griezmann (45+3′). Sementara, gol tim tamu dicetak lewat bunuh diri Mario Hermoso (7′) dan David Hancko (34′).

Atletico vs Feyenoord - Arne Slot - uefa. com 3
uefa.com

“Di pertandingan ini, kami punya peluang besar untuk meraih hasil positif dan kami seharusnya memanfaatkan peluang itu semaksimal mungkin. Tapi, entah mengapa kami gagal meraih poin,” ujar Slot seperti dikutip Football5Star dari laman resmi De Stadionclub.

“Saya sangat kecewa karena kami tidak berhasil memaksimalkan peluang yang ada. Karena, hasil merupakan hal terpenting di dunia sepak bola,” sambung nakhoda berusia 45 tahun itu.

MOMENTUM FEYENOORD DIBUNUH GRIEZMANN

Lebih lanjut, Slot mengatakan segala momentum positif milik anak asuhnya terhenti ketika Griezmann mencetak gol kedua Atletico, beberapa saat sebelum turun minum. Slot menilai gol Griezmann sebenarnya bisa dihindari apabila anak asuhnya mampu menjaga konsentrasi.

“Tentu saja kebobolan di menit berapa pun bukanlah situasi ideal. Tapi, saya merasa gol kedua Atletico datang di waktu yang benar-benar tidak bagus karena sebentar lagi babak pertama akan berakhir.”

Atletico vs Feyenoord - Arne Slot - uefa. com
uefa.com

“Gol kedua Atletico sebenarnya sangat bisa dihindari. Jika gairah kami untuk menang sangat besar, maka Griezmann tidak seharusnya bisa mencetak gol. Tapi, lawan juga patut mendapat pujian karena berhasil menciptakan tiga gol meski tidak punya banyak peluang berbahaya,” tuntas Slot.

Di pertandingan Liga Champions selanjutnya, De Stadionclub bakal menghadapi utusan Italia, Lazio. Partai itu akan dilaksanaan di Stadion De Kuip pada 25 Oktober 2023.

More From Author

Berita Terbaru