Shin Tae-yong Memohon Bantuan kepada Presiden

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Shin Tae-yong sampai memohon bantuan kepada Presiden Joko Widodo terkait nasib pemain keturunan. Sebab, sampai saat ini memang proses para pemain keturunan tersebut masih belum jua rampung.

Seperti diketahui, saat ini ada tiga pemain yang sedang diproses naturalisasinya. Mereka adalah Rafael Struick, Justin Hubner dan Ivar Jenner. Ketiganya diproyeksikan akan membela skuat Garuda Nusantara di Piala Dunia U-20 2023.

Akan tetapi memang, Shin Tae-yong sangat berharap agar tiga pemain keturunan tersebut bisa jua mentas di Piala Asia U-20 2023. Namun sampai saat ini memang belum ada tanda-tanda proses Ivar, Justin, dan Rafael telah rampung.

Shin Tae-yong Memohon Bantuan kepada Presiden
PSSI

“Memang proses naturalisasi pemain timnas U-20 Indonesia sedikit terlambat. Saya mohon perhatian dari Presiden, tiga pemain ini harus cepat bergabung ke tim. Baru kita bisa membuat tim yang baik,” ungkap Shin Tae-yong kepada awak media.

Shin Tae-yong Minta Tolong Wartawan

Pada kesempatan yang sama, Shin Tae-yong pun jua meminta tolong kepada wartawan untuk menyampaikan hal ini kepada pihak terkait. Sebab dia mengaku memang sangat butuh jasa ketiga pemain keturunan tersebut.

Shin Tae-yong Memohon Bantuan kepada Presiden
PSSI

“Jujur sampai saat ini memang sangat kurang untuk membuat tim yang baik. Jadi saya mohon kepada wartawan biar ada perhatian lebih dari sekarang dan ada juga perhatian dari Presiden dan Menpora. Jadi saya mohon kepada berbagai pihak agar bisa cepat naturalisasi. Prosesnya lebih cepat, baru bisa kita membuat tim yang baik,” tutup dia.

More From Author

Berita Terbaru