Selain Timnas Spanyol, Inilah 5 Tim yang Telah Lolos ke Piala Eropa 2020

BACA JUGA

Banner live dan podcast baru

Football5Star.com, Indonesia – Timnas Spanyol memang hanya memetik hasil imbang dalam lawatan ke kadang Swedia, Rabu (16/10/2019) dini hari WIB. Namun, hasil itu cukup untuk membawa mereka lolos ke putaran final Piala Eropa 2020.

Tambahan satu poin membuat timnas Spanyol mengoleksi 20 poin dari delapan pertandigan Grup F. Tim asuhan Robert Moreno unggul 5 poin atas Swedia. Hanya tersisa dua laga pada babak kualifikasi, La Furia Roja memastikan lolos ke putaran final Piala Eropa 2020 karena dipastikan tak tergeser dari 2-besar Grup F.

Jumlah poin timnas Spanyol memang masih dapat disamai Rumania yang berada di posisi ke-3 dengan 14 poin. Namun, posisi La Furia Roja di 2-besar sudah aman karena Rumania masih harus menghadapi Swedia.

Rodrigo Moreno jadi pahlawan kelolosan timnas Spanyol ke Piala Eropa 2020.
si.com

Timnas Spanyol jadi tim keenam yang memastikan berpartisipasi pada Piala Eropa 2020. Lima tim lain yang sudah terlebih dahulu lolos dari babak kualifikasi adalah Belgia, Italia, Rusia, Polandia, dan Ukraina.

Ada satu kesamaan di antara keenam tim yang sudah menggenggam tiket ke EURO 2020. Mereka sama-sama berpartisipasi pada gelaran sebelumnya, yakni Piala Eropa 2016 di Prancis. Selain Belgia, lima tim lainnya bahkan juga tampil pada perhelatan Piala Eropa 2012 di Ukraina dan Polandia.

Berdasarkan regulasi UEFA, kini tinggal 14 tiket tersisa dari babak kualifikasi. Mengingat dua tiket dari Grup I sudah direbut Belgia dan Rusia, 14 tiket sisa akan diperebutkan oleh tim-tim yang masih berkutat di sembilan grup lainnya.

Piala Eropa 2020 akan diikuti oleh 24 tim. Tak ada yang lolos otomatis karena perhelatan kali ini digelar di beberapa negara. Selain 20 tiket dari babak kualifikasi, empat tiket lainnya akan diperebutkan pada babak play-off berdasarkan peringkat di Nations League.

[better-ads type=’banner’ banner=’156437′ ]

More From Author

Berita Terbaru