Quagliarella Masih Layak Bermain untuk Timnas

BACA JUGA

Banner Footbal Live Star-Football5star

Football5star.com, Indonesia – Penampilan gemilang Fabio Quagliarella di Serie A musim ini membuat dirinya dirasa layak kembali bermain di Timnas Italia. Di musim ini, Quagliarella telah mengoleksi dua gol dan empat assist di umurnya yang telah menginjak 35 tahun.

Marco Giampaolo, pelatih Sampdoria tak kaget bila nanti Roberto Mancini memutuskan untuk menggunakan jasa mantan pemain Juventus tersebut. Baginya, Fabio memiliki kualitas untuk Timnas Italia.

“(Timnas) Italia? Itu tak mengejutkanku karena ia pemain yang hebat, seorang asisten dan itu (dipanggil Timnas) menjadi hadiah yang luar biasa baginya,” ujar Giampaolo.

Sudah delapan tahun Quagliarella tak memperkuat Azzurri setelah terakhir pada 2010 saat Italia melakoni ujicoba melawan Rumania. Sebenarnya, di tahun 2014 dan 2015, mantan pemain Napoli ini sempat dipanggil memperkuat Timnas. Namun pada saat itu, pemain kelahiran Naples ini tak dimainkan dan hanya duduk di bangku cadangan.

Saat melawan SPAL, Giampaolo menarik keluar Quagliarella di menit ke-76. Ia memaklumi jika Fabio kecewa dengan keputusannya.

Fabio Quagliarella_GETTY IMAGES
getty images

“Fabio adalah pemain yang kuat, tapi dia harus bermain sebanyak 38 pertandingan, jadi aku menggantinya dengan pemain lain.”

Baginya, rotasi adalah suatu hal yang penting karena dalam satu musim terdapat 38 pertandingan. Il Samp tak mungkin selalu memainkan 11 pemain yang sama untuk satu musim.

“Aku mengerti jika dia tidak senang, tapi aku memiliki pemain lain yang tak kalah hebat. Aku tak bisa memainkan sebelas pemain yang sama dalam satu musim.”

[better-ads type=’banner’ banner=’156432′ ]

More From Author

Berita Terbaru