Prediksi: Inter Milan vs Real Sociedad

BACA JUGA

Prediksi Inter Milan vs Real Sociedad
PREDIKSI HASIL
WhoScored
Inter 2-1 Sociedad
Predictz
Inter
2-0 Sociedad
KhelNow
Inter
2-1 Sociedad
FOOTBALL5STAR
INTER 2-0 SOCIEDAD
Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (13/12/2023) Pukul 03.00 WIB (Vidio)

Football5Star.com, Indonesia – Pertandingan Inter Milan vs Real Sociedad pada matchday VI Liga Champions 2023-24 ini sudah tak menentukan lalu. Keduanya sudah memastikan lolos ke 16 besar. Laga ini hanya akan jadi penentu tim yang jadi juara grup. Soal hasil akhir, mayoritas prediksi meyakini I Nerazzurri yang akan berjaya.

Inter lebih diunggulkan oleh banyak prediksi karena faktor tuan rumah. Musim ini, anak-anak asuh Simone Inzaghi punya rekor bagus. Mereka hanya 1 kali kalah dalam 10 laga kandang. Sisanya, I Nerazzurri memetik 8 kemenangan dan 1 kali seri. Lalu, pada kesempatan terdahulu menjamu Sociedad, mereka juga menang 3-0.

Sociedad juga tak punya rekor bagus saat melawat ke Italia. Pada 4 kesempatan terdahulu, mereka selalu gagal memetik kemenangan. Mereka hanya meraup 1 hasil imbang dan 3 kali kalah. Tren buruk itu diyakini akan berlanjut pada lawatan ke Stadion Guiseppe Meazza kali ini.

Meskipun demikian, I Nerazzurri tak bisa jemawa. Sociedad juga dalam tren barus. Mereka tak kalah dalam 7 laga terakhir. Di luar kandang juga, tim asihan Imanol Alguacil tak kalah dalam 7 pertandingan. Ini jadi modal yang cukup baik untuk setidaknya menyulitkan dan mencuri poin dari laga nanti.

REKOR PERTEMUAN
Rekor Pertemuan Inter Milan vs Real Sociedad
TREN PERFORMA
Tren Performa Inter Milan vs Real Sociedad
STATISTIK MENARIK
  • Selalu tercipta setidaknya 2 gol pada 3 pertemuan terdahulu Inter Milan vs Real Sociedad.
  • Sociedad selalu mencetak gol pada 2 kesempatan terakhir melawan Inter.
  • Inter menang 3-0 pada kesempatan pertama menjamu Sociedad.
  • Inter hanya 5 kali kalah dari 28 kesempatan terdahulu menjamu wakil Spanyol.
  • Sociedad selalu gagal menang pada 4 lawatan terdahulu ke Italia (1 seri, 3 kalah).
  • Inter tak kalah pada 13 pertandingan terakhir (10 menang, 3 seri).
  • Tim asuhan Simone Inzaghi selalu mencetak setidaknya 3 gol pada 3 partai terakhirnya.
  • Hakan Calhanoglu dan Marcus Thuram mencetak gol pada 2 laga terakhir I Nerazzurri.
  • Inter hanya 1 kali kalah pada 10 laga kandang yang telah dijalani musim ini (8 menang, 1 seri).
  • I Nerazzurri selalu menang dan clean sheet pada 3 pertandingan kandang terakhir.
  • Sociedad tak kalah pada 7 partai terakhir (5 menang, 2 seri).
  • La Real tak kalah pada 7 pertandingan tandang terakhir (5 menang, 2 seri).
  • Sociedad selalu mencetak gol pada 11 laga tandang terakhir di semua ajang.
  • Martin Zubimendi mencetak gol pada 2 dari 4 laga tandang terakhir La Real.
PELATIH
  • Partai Inter Milan vs Real Sociedad pada matchday VI Liga Champions 2023-24 ini akan jadi pertemuan ke-2 Simone Inzaghi dengan Imanol Alguacil.
  • Pertemuan pertama Inzaghi dan Alguacil terjadi pada matchday I lalu saat Sociedad dan Inter imbang 1-1.
  • Laga Sociedad vs Inter pada matchday I lalu yang berakhir 1-1 adalah kesempatan pertama Inzaghi melawan Sociedad dan Alguacil menghadapi Inter.
WASIT
  • Sandro Schaerer dari Swiss adalah wasit yang akan memimpin pertandingan Inter Milan vs Real Sociedad pada matchday VI Liga Champions 2023-24 ini.
  • Schaerer baru kali ini memimpin pertemuan Inter vs Sociedad.
  • Rekor Schaerer musim ini: 6 kali tuan rumah menang, 1 kali seri, 2 kali tamu menang.
  • Di Liga Champions, dari 10 laga yang dipimpin Scaerer, tak ada satu pun yang berakhir imbang tanpa gol.
  • Inter baru 1 kali diwasiti Schaerer, yaitu saat menang 2-0 di kandang Viktoria Plzen pada Liga Champions musim lalu.
  • Sociedad selalu kalah dan tak mencetak gol pada 2 kesempatan terdahulu menjalani laga dengan Schaerer sebagai wasitnya.
PEMAIN KUNCI

INTER

Top Scorer: Alexis Sanchez, Lautaro Martinez (@2 Gol)
Top Assist: Davide Frattesi (2 Assist)
Top Rating: Hakan Calhanoglu (7,41)

SOCIEDAD

Top Scorer: Brais Mendez (3 Gol)
Top Assist: Brais Mendez, Mikel Merino, Ander Barrenetxea, Takefusa Kubo, Aihen Munoz (@1 Assist)
Top Rating: Mikel Merino (8,02)

Statistik di Liga Champions 2023-24 menurut WhoScored

BERITA KEDUA TIM
  • Inter: Stefan de Vrij, Denzel Dumfries, dan Benjamin Pavard tak dapat diturunkan Simone Inzaghi pada laga Inter vs Sociedad kali ini karena cedera.
  • Sociedad: Mohamed Ali-Cho dan Ander Barrenetxea absen, sementara Mikel Oyarzabal dan Robin Le Normand bisa kembali bermain.
PRAKIRAAN FORMASI
Prakiraan Formasi Inter Milan vs Real Sociedad

You Might also like

More From Author

Berita Terbaru