Prediksi: Chelsea vs Arsenal

BACA JUGA

Yosua Eka Putra
Football, music, movie and snack addict. Online Journalist @Football5star. Goalkeeper. #ENFJ

CHELSEA VS ARSENAL

Football5Star.com, Indonesia – Duel seru bakal menghiasi Premier League 2017-18 pekan ke-5 saat Chelsea vs Arsenal di Stamford Bridge, Minggu (17/9/2017). Perjalanan dua klub raksasa Inggris tersebut kurang mulus pada musim ini.

Secara mengejutkan, Chelsea takluk 2-3 dari Burnley dalam Premier League 2017-18 pekan perdana. Sementara itu, Arsenal sudah menelan dua kekalahan di ajang liga (0-1 vs Stoke City dan 0-4 vs Liverpool). Perlahan, Chelsea dan Arsenal mulai menunjukkan perbaikan performa setelah memenangi dua laga terakhir di semua ajang.

Manajer Chelsea, Antonio Conte, tentu ingin memperbaiki tren saat melawan Arsenal. Sejak musim lalu, The Blues hanya mampu mengalahkan pasukan Arsene Wenger sebanyak satu kali.

HEAD TO HEAD

Total Pertemuan: 170
Chelsea Menang: 57
Seri: 48
Arsenal Menang: 65
CHELSEA VS ARSENAL 2

TREN PERFORMA
CHELSEA ARSENAL
12/09/17 : Chelsea 6-0 Qarabag
09/09/17 : Leicester 1-2 Chelsea
27/08/17 : Chelsea 2-0 Everton
20/08/17 : Tottenham 1-2 Chelsea
12/08/17 : Chelsea 2-3 Burnley
13/09/17 : Arsenal 3-1 Koeln
09/09/17 : Arsenal 3-0 Bournemouth
27/08/17 : Liverpool 4-0 Arsenal
19/08/17 : Stoke 1-0 Arsenal
11/08/17 : Arsenal 4-3 Leicester
REKOR KANDANG CHELSEA
  • Chelsea meraih 16 kemenangan dari 18 laga kandang terakhir di Premier League.
  • The Blues mencetak minimal dua gol dalam delapan pertemuan terkahir dengan Arsenal dalam semua kompetisi di Stamford Bridge.
  • Chelsea mencetak dua gol dari tujuh laga kandang terakhir di Premier League.
  • The Blues unggul dua babak sekaligus atas Arsenal dalam enam dari delapan pertemuan terkahir kontra Arsenal di Stamford Bridge.
  • Dalam tiga laga terkahir di Premier League, Chelsea selalu unggul dua babak sekaligus atas lawannya.
REKOR TANDANG ARSENAL
  • Arsenal belum pernah mencatatkan clean sheet dalam 12 laga kandang kontra Chelsea di Stamford Bridge dalam kompetisi Premier League.
  • The Gunners belum pernah kalah dalam enam laga kandang beruntun saat menghadapi sebuah klub di ajang Premier League. Itu terjadi terakhir kali ketika mereka menelan kekalahan dalam tujuh kunjungan ke markas Liverpool, Stadion Anfield, antara 1981 hingga 1988.
STATISTIK MENARIK
  • Arsenal memenangi dua dari empat pertemuan terakhir dengan Chelsea dalam semua kompetisi. The Gunners hanya meraih dua kemenangan dalam 12 laga sebelumnya.
  • Chelsea selalu mendapat kartu merah dalam dua laga terakhir kontra Arsenal di semua kompetisi (Victor Moses di final Piala FA 2016-17 dan Pedro Rodriguez di Community Shield 2017).
  • Pemain Chelsea yang terakhir kali mendapat kartu merah ketika menghadapi Arsenal dalam ajang Premier League adalah Khalid Boulahrouz pada Mei 2007.
PELATIH
  • Antonio Conte pernah berjumpa Arsenal dan Arsene Wenger sebanyak empat kali. Statistik manajer asal Italia itu kurang meyakinkan, yakni hanya satu kali menang dan tiga kali kalah.
  • Sepanjang kariernya, Wenger bertemu Chelsea sebanyak 55 kali. Dia mencatatkan 22 kemenangan, 14 seri dan 19 kekalahan.
WASIT
  • Michael Oliver pernah memimpin laga Arsenal sebanyak 25 kali dengan statistik 10 kemenangan, tujuh seri dan delapan kekalahan.
  • Dalam dua musim terakhir, Oliver telah mengeluarkan dua kartu merah untuk pemain Arsenal.
  • Oliver telah memimpin pertandingan Chelsea sebanyak 24 kali. Statistiknya cukup menguntungkan The Blues, yakni 15 kemenangan, enam seri dan hanya tiga kekalahan.
  • Dia juga menghadiahi dua kartu merah untuk Chelsea dalam dua musim belakangan.
PEMAIN KUNCI

CHELSEA:
Top Scorer: Alvaro Morata (3 gol)
Top Assist: Alvaro Morata & Cesar Azpilicueta (@2 assist)
Top Rating: Marcos Alonso (7,77)

ARSENAL:
Top Scorer: Danny Welbeck (3 gol)
Top Assist: Granit Xhaka & Sead Kolasinac (@2 assist)
Top Rating: Shkodran Mustafi (7,29)

BERITA CHELSEA
  • Chelsea meraih kemenangan dalam fase grup Liga Champions musim ini. Pasukan Antonio Conte menghajar Qarabag dengan setengah lusin gol di Stamford Bridge.
  • David Luiz, Tiemoue Bakayoko, Eden Hazard dan Alvaro Morata bakal kembali menjadi starter setelah diistirahatkan ketika menghadapi Qarabag.
  • Setelah melakoni debut gemilang ketika menghadapi Qarabag, Davide Zappacosta berpeluang tampil sejak menit awal di sektor wing-back kanan ketimbang Victor Moses.
  • Danny Drinkwater belum bisa melakoni debut bersama Chelsea sejak pindah ke Leicester City. Dia dibekap cedera betis ketika membela timnas Inggris dalam jeda internasional lalu.
BERITA ARSENAL
  • Setelah kalah dalam dua laga beruntun, Arsenal bangkit dan menggasak FC Koeln dengan skor 3-1 di Liga Champions.
  • Dua gelandang Arsenal, Santi Cazorla dan Francis Coquelin, belum bisa menghuni skuat timnya saat menyambangi Stamford Bridge.
  • Arsenal juga kehilangan Theo Walcott yang mengalami cedera betis pada tengah pekan ini.
  • Alexis Sanchez yang tampil sebagai pengganti ketika melawan Koeln berpeluang menjadi starter di markas Chelsea.
PRAKIRAAN FORMASI

CHELSEA VS ARSENAL 1

PREDIKSI HASIL
Bursa Taruhan
BWin
WillHill
Ladbrokes
1(1,75) X(4,00) 2(4,40)
1(1,80) X(3,50) 2(4,50)
1(1,75) X(3,75) 2(4,20)
Prediksi Skor
WhoScored Chelsea 3-0 Arsenal
Prediksi Football5Star Chelsea: 45% | Seri: 35% | Arsenal: 20%

You Might also like

More From Author

Berita Terbaru