Prediksi: AC Milan vs Genoa

BACA JUGA

AC Milan vs Genoa - Prediksi Liga Italia pekan ke-35
PREDIKSI HASIL
Sportskeeda
AC Milan 2-1 Genoa
Sports Mole
AC Milan 1-1 Genoa
WhoScored
AC Milan 3-1 Genoa
FOOTBALL5STAR
AC Milan 2-0 Genoa
San Siro, Minggu (5/5/2024) Pukul 23.00 WIB

Football5star.com, Indonesia – Pertandingan antara AC Milan vs Genoa menjadi salah satu sajian spesial di pekan ke-35 Liga Italia 2023-24. Partai ini akan digelar di Stadio San Siro pada Minggu (5/5) malam WIB.

AC Milan akan tampil dengan motivasi berlipat. Rossoneri membutuhkan tambahan tiga poin demi menjaga kans finis sebagai runner-up. Mereka saat ini duduk di peringkat ke-2 klasemen dengan perolehan 70 poin, unggul lima angka dari Juventus di urutan ketiga.

Untuk Genoa, pertandingan ini hanya menjadi formalitas belaka. Pasalnya, mereka telah dipastikan finis di papan tengah. Tim besutan Alberto Gilardino saat ini duduk di posisi ke-12 klasemen dengan perolehan 42 poin.

AC Milan memiliki rekam jejak bagus ketika menghadapi Genoa. Dalam tiga pertemuan terakhir, Rossoneri punya rekor tidak terkalahkan dengan catatan lima kemenangan. Hebatnya lagi, tiga dari lima kemenangan tersebut dilengkapi dengan catatan clean sheet.

AC Milan diyakini tidak akan mengalami kesulitan berarti di pertandingan ini. Football5Star memprediksi AC Milan bakal melanjutkan dominasinya dan mengalahkan Genoa dengan skor 2-0.

HEAD TO HEAD

AC Milan vs Genoa - Prediksi Liga Italia pekan ke-35 2

TREN PERFORMA
AC Milan vs Genoa - Prediksi Liga Italia pekan ke-35 2
STATISTIK MENARIK
  • AC Milan gagal meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhirnya (dua imbang, tiga kalah).
  • AC Milan punya rekor kemenangan 100 persen dalam lima pertemuan terakhir melawan Genoa.
  • AC Milan menelan kekalahan dalam dua laga kandang terakhirnya.
  • Rekor kandang AC Milan di liga musim ini: 11 menang, dua imbang, tiga kalah.
  • Genoa hanya menelan satu kekalahan dalam lima pertandingan terakhirnya.
  • Genoa cuma berhasil menciptakan dua gol dalam lima pertemuan terakhir melawan AC Milan.
  • Empat belas dari 38 gol Genoa di liga musim ini diciptakan oleh Albert Gudmundsson.
  • Rekor tandang Genoa di liga musim ini: empat menang, enam imbang, tujuh kalah.
PELATIH
  • Partai AC Milan vs Genoa kali ini merupakan pertemuan kedua antara Stefano Pioli dan Alberto Gilardino.
  • Di pertemuan pertama, Pioli berhasil mengalahkan Gilardino.
  • Rekor Pioli vs Genoa: 12 menang, delapan imbang, tujuh kalah.
  • Rekor Gilardino vs AC Milan: satu kalah.
WASIT
  • Partai AC Milan vs Genoa kali ini akan dipimpin oleh wasit Alessandro Prontera.
  • Dalam 17 pertandingan yang dipimpin sepanjang musim 2023-24, Prontera mengeluarkan 69 kartu kuning dan sepasang kartu merah.
  • Prontera memberikan enam penalti musim ini.
  • Rekor AC Milan ketika diwasiti Prontera: dua menang.
  • Prontera belum pernah memimpin jalannya laga yang melibatkan Genoa.
PEMAIN KUNCI
AC MILAN:

Top Skorer: Olivier Giroud (13 gol)
Top
Assist: Rafael Leao dan Olivier Giroud (8 assist)
Top Rating:
Rafael Leao (7,31)

GENOA:

Top Skorer: Albert Gudmundsson (14 gol)
Top
Assist: Morten Frendrup (5 assist)
Top Rating:
Albert Gudmundsson (7,12)

Statistik di Serie A 23-24 menurut whoscored.com
BERITA KEDUA TIM
  • AC Milan: Simon Kjaer, Pierre Kalulu, Tommaso Pobega, Mike Maignan dan Ruben Loftus-Cheek cedera. Yunus Musah dan Davide Calabria skorsing.
  • Genoa: Junior Messias, Ruslan Malinovskyi, Alan Matturro dan Mattia Bani cedera.
PRAKIRAAN FORMASI AC MILAN VS GENOA
AC Milan vs Genoa - Prediksi Liga Italia pekan ke-35 2

You Might also like

More From Author

Berita Terbaru