Nenad Bjelica: Leroy Sane Dorong Saya Lebih Dulu!

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Laga Bayern Munich vs 1.FC Union Berlin pada partai tunda spieltag ke-13 Bundesliga 2023-24, Kamis (25/1/2024) dini hari WIB, diwarnai cekcok. Pelatih Union, Nenad Bjelica, terlibat kontak fisik di pinggir lapangan dengan winger Bayern, Leroy Sane. Bjelica lantas dikartu merah wasit Frank Willeborg.

Pertandingan memasuki menit ke-74 ketika bola keluar dari lapangan dan diambil Bjelica. Sane lantas menghampiri untuk meminta bola. Namun, Bjelica lantas bereaksi keras dengan mendorong wajah Sane. Bukan hanya sekali, melainkan dua kali pelatih asal Kroasia itu melakukannya.

Nenad Bjelica mengaku terprovokasi oleh Leroy Sane.
Getty Images

Akibatnya, Willenborg mengusir Bjelica dari pinggir lapangan. Hingga laga usai, dia menghabiskan waktunya di tribune pers. Adapun Sane diganjar kartu kuning. Selepas pertandingan, Bjelica mengakui reaksinya salah. Namun, dia menuding Sane yang memprovokasinya.

“Saya berada di area saya dan coba mengambil bola untuk memberikannya. Namun, dia mendorong saya. Dia memprovokasi dan saya menunjukkan reaksi yang seharusnya tak saya lakukan,” urai Nenad Bjelica seperti dikutip Football5Star.com dari ESPN. “Saya mendorong dia dari saya, lalu wasit keempat datang dan wasit utama mengeluarkan kartu merah.”

@daznportugal

Bjelica parecia a nossa mãe a tirar-nos a bola e a dizer que é para virmos para dentro, que é hora de jantar 😅 #BundesligaELEVEN

♬ som original – DAZN Portugal

Nenad Bjelica Anggap Biasa

Insiden Nenad Bjelica vs Leroy Sane mendapat sorotan tajam. Namun, bagi pelatih asal Kroasia itu, hal tersebut tak perlu didramatisasi. Dia menganggap hal itu sebagai sesuatu yang lumrah di dunia sepak bola. Oleh karena itu, dia merasa tak perlu berbicara dengan Sane setelah pertandingan.

“Tidak. Kapa harus?” kata pelatih berumur 52 tahun itu saat ditanya soal berbicara dengan Sane setelah insiden yang jadi sorotan publik tersebut “Itu emosi dalam sepak bola. Anda tentu sudah melihat begitu banyak emosi di lapangan dan luar lapangan yang merupakan emosi yang salah.”

Nenad Bjelica menyebut insiden dengan Leroy Sane lumrah di sepak bola.
Getty Images

Meskipun demikian, Bjelica tetap mengaku salah. “Saya telah membuat kesalahan dan saya minta maaf atas hal itu. Jika bisa mengubahnya, saya tak akan melakukan itu. Namun, inilah sepak bola dan saya akan coba untuk tak mengulanginya lagi,” ucap eks pemain 1.FC Kaiserslautern tersebut.

Adapun soal sanksi yang akan diterimanya, Nenad Bjelica cukup santai. “Saya tak tahu apakah 1 pertandingan atau 2 pertandingan. Namun, saya tetap akan mempersiapkan tim agar dapat bermain dengan baik di lapangan,” kata dia lagi.

More From Author

Berita Terbaru