Marc Klok: Vietnam Harus Tahu Siapa Indonesia!

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Marc Klok mengaku kalau timnas U-23 Vietnam menjadi salah satu kandidat kuat meraih medali emas SEA Games 2021 cabang sepak bola. Namun, mereka harus tahu bahwa Indonesia saat ini sudah berkembang pesat.

Seperti diketahui, Marc Klok menjadi salah satu dari tiga pemain senior yang dibawa Shin Tae-yong ke SEA Games 2021, selain Fachruddin Aryanto, dan Ricky Kambuaya. Ini merupakan turnamen dan penampilan perdana pemain Persib Bandung tersebut bersama timnas Indonesia.

Marc Klok: Vietnam Harus Tahu Siapa Indonesia!

Tentu, pemain naturalisasi asal Belanda itu sangat antusias bernafsu langsung bisa melahirkan gelar. Namun, Marc Klok tak memungkiri, jalan menuju medali emas tak mudah, banyak lika-likunya, termasuk jumpa tuan rumah, Vietnam,

“Saya tidak tahu banyak tentang pemain Vietnam tetapi saya mengerti pelatih mereka berasal dari Korea dan kualitas skuad mereka sangat bagus,” ungkap Marc Klok dikutip Soha.

Marc Klok: Vietnam Harus Tahu Siapa Indonesia!
PSSI

“Mereka juga ingin menang karena mereka bisa bermain di kandang di depan jutaan penggemar. Tapi kami fokus pada kami. Tujuan turnamen ini untuk menang dan melawan tim Vietnam U-23. Kami ingin menyatakan bahwa Vietnam juga harus tahu siapa Indonesia,” sambung dia.

Marc Klok Sudah Tahu Taktik Vietnam

Klok mengaku sudah sedikit memiliki gambaran terkait permainan sang calon lawan jelang bersua di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Jumat (6/5/2022) malam WIB. Intinya, dia sudah tak sabar untuk segera melakukan yang terbaik dengan seragam garuda di dada.

Timnas U-23 Indonesia hanya dianggap kuda hitam oleh Steve Darby.
zingnews.vn

“Staf pelatih memberi kami materi pelatihan tentang taktik lawan. Saat ini seluruh tim dalam kondisi baik untuk bersaing dan tidak sabar untuk menang. Semua sudah disiapkan dari Korea sebelum turnamen dimulai,” tutup dia.

More From Author

Berita Terbaru