Mantan Pemain Arsenal Yang Saat Ini Tidak Memiliki Klub

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Karir sepak bola seorang pemain tidak ada yang tahu. Mungkin ini pula yang sedang dialami beberapa mantan pemain Arsenal. Higga memasuki musim 2017-2018, mereka belum juga menemukan klub yang bersedia menampung bakatnya. Berikut beberapa diantaranya;

  1. Bacary Sagna

Pemain berkebangsaan Prancis ini sedang mengalami cedera paha yang membuat karir sepak bolanya terhambat. Akhir musim lalu, ia resmi dilepas Manchester City yang sudah tidak membutuhkan jasa mantan pemain Arsenal ini. Saat ini, diirnya belum mendapat klub baru.

  1. Marouane Chamakh

Menurut data dari Transfermarkt, Chamakh saat ini sudah berstatus free agent sejak Juli 2016. Sebelumnya ia pernah berjaya membela klub Prancis, Bordeaux, dan berhasil menembus skuat Arsenal pada 2010 lalu.

Terakhir, pemain Maroko ini memperkuat Crystal Palace dari 2013 hingga 2016.

  1. Mathieu Flamini

Karir pemain asal Prancis ini sempat naik turun. Pernah membela Arsenal dalam waktu cukup lama, ia memilih hengkang ke AC Milan dan bermain selama satu musim di klub asal Italia tersebut.

Kini, Flamini berstatus tanpa klub untuk kedua kalinya, setelah sebelumnya ia juga berstatus free agent pada 2015 lalu.

  1. Kolo Toure

Mantan pemain Liverpool, Kolo Toure, menjadi mantan pemain Arsenal terakhir yang berstatus tanpa klub. Kontrak kakak kandung Yaya Toure ini tidak diperpanjang oleh Celtic FC. Padahal musim lalu, ia berhasil membawa Celtic menjuarai Liga Premier Skotlandia.

More From Author

Berita Terbaru