Dua Grande Partita Warnai Giornata Ketiga Liga Italia

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Sepasang grande partita menjadi penghias pekan ketiga Liga Italia 2021-22. Dua grande partita tersebut adalah Napoli vs Juventus dan AC Milan vs Lazio.

Laga Napoli vs Juventus akan digelar pada Sabtu (11/9) malam WIB di Stadio Diego Armando Maradona. Bianconerri dipastikan bakal tampil habis-habisan dalam laga ini karena mereka belum berhasil memetik kemenangan dalam dua laga pembuka Serie A.

Juventus - Napoli - Liga Italia - denipt. com
denipt.com

Sementara itu, partai AC Milan vs Lazio akan digelar di San Siro pada Minggu (12/9) malam WIB. Laga ini dipastikan bakal berjalan sengit karena kedua tim sama-sama mencatat rekor kemenangan 100 persen sepanjang musim 2021-22.

Tak cuma dua pertandingan tersebut, ada beberapa laga lainnya yang pantas mendapat sorotan di pekan ketiga Serie A 2021-22. Beberapa di antaranya adalah Atalanta vs Fiorentina, AS Roma vs Sassuolo serta Sampdoria vs Inter Milan.

Pekan ketiga Liga Italia akan ditutup dengan laga Bologna vs Hellas Verona. Pertandingan itu akan dilaksanakan di Stadio Renato Dall’Ara pada Selasa (14/9) dinihari WIB.

RCTI rencananya akan menayangkan sepasang pertandingan Serie A pekan ketiga. Dua laga tersebut adalah Atalanta vs Fiorentina dan AS Roma vs Sassuolo. Laga-laga lainnya bisa disaksikan secara daring melalui vidio.com dan beIN Sports Connect.

Juventus - Napoli - Liga Italia - DiggingSports
DiggingSports
JADWAL LIGA ITALIA PEKAN KETIGA:

Sabtu (11/9):

  • Empoli vs Venezia – 20.00 WIB (beIN Sports 1)
  • Napoli vs Juventus – 23.00 WIB (beIN Sports 1)

Minggu (12/9):

  • Atalanta vs Fiorentina – 01.45 WIB (RCTI)
  • Sampdoria vs Inter Milan – 17.30 WIB (beIN Sports 1)
  • Cagliari vs Genoa – 20.00 WIB
  • Torino vs Salernitana – 20.00 WIB (beIN Sports 1)
  • Spezia vs Udinese – 20.00 WIB
  • AC Milan vs Lazio – 23.00 WIB (beIN Sports 1)

Senin (13/9):

  • AS Roma vs Sassuolo – 01.45 WIB (RCTI)

Selasa (14/9):

  • Bologna vs Hellas Verona – 01.45 WIB

More From Author

Berita Terbaru