Kyle Walker Ungkap Alasannya Perpanjang Kontrak dengan Man City

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Manchester City resmi mengumumkan bahwa mereka berhasil memperpanjang kontrak Kyle Walker sampai 2026. Walker sendiri menjelaskan mengapa dirinya mau memperpanjang kontraknya.

Pemain timnas Inggris itu diincar oleh Bayern Munich sepanjang musim panas dan Walker sendiri sempat ragu apakah menerima tawaran itu atau bertahan di City.

Kyle Walker Ungkap Alasannya Perpanjang Kontrak dengan Man City 2 (@ManCity)
@ManCity

Dan dia akhirnya memutuskan bertahan dan memperpanjang kontraknya sampai 2026. Walker menyebut dirinya ingin bertahan karena merasa City saat ini adalah tim yang spesial.

“Itu adalah tim (yang membuat saya bertahan). Saya pikir di tim ini ada sesuatu yang spesial,” kata Walker seperti dilansir Football5Star.com dari laman resmi klub.

“Tentu saja, baru saja kembali setelah pencapaian luar biasa musim lalu dengan memenangkan Treble dan akhirnya mendapatkan Liga Champions, yang merupakan satu-satunya trofi yang tidak kami miliki sebagai sebuah klub, saya ingin pergi dan melakukannya lagi.

“Para pemain kembali memiliki rasa lapar untuk maju dan mencapai sesuatu yang sangat spesial lagi musim ini, semoga saja. Jadi, saya ingin menjadi bagian darinya dan saya tidak ingin melewatkannya.”

Kyle Walker Berharap Menjadi Kapten Permanen

BAyern Munich - Kyle Walker - Manchester City - Getty Images 2
Istimewa

Walker saat ini berstatus wakil kapten Manchester City, dan dengan Kevin De Bruyne yang mengalami cedera dialah yang memakai ban kapten di awal-awal musim ini.

Man City sendiri akan melakukan voting siapa yang akan menjadi kapten permanen menggantikan Ilkay Guendogan dan Walker berharap itu dirinya.

“Ini suatu kehormatan (memakai ban kapten). Mengenakan ban kapten yang pernah dikenakan beberapa pemain di masa lalu seperti David Silva, Vincent Kompany, dan Sergio Aguero, sungguh luar biasa,” ujar Walker.

“Dan setelah musim meraih Treble, kemudian menjadi kapten Klub untuk pertama kalinya dan memenangkan Piala Super, harus saya akui, saya merasa sangat bangga pada diri saya sendiri.

“Tetapi pemungutan suara akan dilakukan dan para pemain akan menentukan siapa yang mereka inginkan untuk menjadi kapten mereka di musim mendatang. Dan saya berharap siapa pun itu, semua sukses, mudah-mudahan ini saya, tapi kita lihat saja apa yang terjadi.”

More From Author

Berita Terbaru