Liverpool Tersingkir dari Liga Europa, Kini Fokus 100 Persen di Liga Inggris

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Juergen Klopp tidak mau terlalu lama meratapi kegagalan Liverpool melaju ke babak semifinal Liga Europa. Klopp mengatakan The Reds kini harus bisa fokus 100 persen di liga.

Liverpool gagal melaju ke babak empat besar meski mampu mencatat kemenagnan 1-0 di markas Atalanta pada Jumat (19/4) dinihari WIB. The Reds tersisih karena kalah agregat 3-1 dari Atalanta.

Atalanta vs Liverpool - Gian Piero Gasperini - Semifinal Liga europa - Alamy 2
Alamy

“Mulai hari ini, fokus kami sepenuhnya berada di Premier League dan kami tidak boleh memikirkan hal lain lagi,” tegas Klopp seperti dikutip Football5star dari laman Football Italia.

“Sisi positifnya, kami mampu mengalahkan Atalanta dan kini berhasil kembali ke jalur kemenangan. Kami punya waktu beberapa hari untuk mempersiapkan diri melawan Fulham. Pertandingan itu tentunya tidak akan berlangsung dengan mudah,” katanya menambahkan.

KLOPP SENANG LIHAT PERFORMA LIVERPOOL DI MARKAS ATALANTA

Lebih lanjut, Klopp mengaku sangat senang dengan keberhasilan anak asuhnya mencatat kemenangan di markas Atalanta. Klopp pun berharap anak asuhnya kini bisa menularkan tren positif ke Premier League.

“Emosi saya cukup campur aduk. Saya sebenarnya senang karena mampu meraih kemenangan. Tapi, di sisi lain saya juga sedih karena tidak bisa mengakhiri turnamen ini di Dublin (final Liga Europa).”

Juergen Klopp - Atalanta vs Liverpool - Alamy
Alamy

“Sekarang, kami hanya punya Premier League. Kami tentunya akan tampil habis-habisan dan memberikan segalanya di agar mampu meraih prestasi terbaik di liga,” tuntas Klopp.

Kans The Reds membawa pulang gelar Premier League memang masih terbuka cukup lebar. Mereka saat ini duduk di posisi ketiga klasemen dengan perolehan 71 poin, cuma berjarak dua angka dari Manchester City di puncak.

More From Author

Berita Terbaru