Indra Sjafri Tak Tutup Mata dengan Pemain Keturunan

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Pelatih Indra Sjafri mengaku tak akan tutup mata buat pemain keturunan, utamanya masuk skua timnas U-20 Indonesia. Dia bahkan bakalan merekomendasikan kalau ada pemain yang kualitasnya di atas rata-rata.

Seperti diketahui, timnas U-20 Indonesia besutan Indra Sjafri memang direncanakan akan berangkat ke Qatar untuk menjalani TC. TC tersebut digelar dalam rangka persiapan mereka menuju target utama, lolos ke Piala Dunia U-20 2025 mendatang.

Indra Sjafri Tak Tutup Mata dengan Pemain Keturunan
PSSI

Para pemain timnas U-20 Indonesia ini didominasi oleh pemain timnas U-17 Indonesia yang mentas di Piala Dunia U-17 beberapa waktu lalu. Nah, Indra pun mengaku tak akan menutup mata untuk mendatangkan pemain keturunan yang kualitasnya tentu di atas rata-rata pemain lokal.

“Kalau ada pemain yang bagus di luar negeri, sudah punya paspor Indonesia, pasti akan kami bawa, pemain keturunan pun kalau kualitasnya bagus, kami rekomendasikan sebagai penanggung jawab kepada BTN, nanti BTN ke ketum, nanti PSSI akan merespons apakah dinaturalisasi atau tidak, karena menjadi pemain timnas wajib punya paspor Indonesia,” ungkap Indra Sjafri kepada awak media.

Indra Sjafri Tak Menyertakan Welber Jardim ke Qatar

Timnas U-20 Indonesia sendir akan berangkat ke Qatar tanpa Welber Jardim dan Amar Brkic. Indra Sjafri beralasan, kalau keduanya sudah dapat latihan yang sangat baik di klubnya masing-masing di luar negeri.

Indra Sjafri Tak Tutup Mata dengan Pemain Keturunan
LOC WCU17/BRY

“Welber dan Amar belum. Menurut saya, mereka lebih baik berlatih di klub daripada TC. Welber kan berlatih di Sao Paolo, lebih baik dia di sana, termasuk di sini, kalau ada yang bagus, seperti Kadek, buat apa dia TC,” tutup Indra Sjafri.

More From Author

Berita Terbaru