PSS Sleman vs Persela: 2 Penalti Perpanjang Napas Super Elja

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Partai PSS Sleman vs Persela Lamongan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, diwarnai dua penalti buat Super Elja. Mereka pun akhirnya bisa menang 3-2 atas Persela sekaligus memperpanjang napasnya.

Dalam pertandingan ini, Persela sebenarnya unggul lebih dahulu melalui Gian Zola menit ke-28. Gol sendiri berawal dari kerja sama antara Zola dengan Wilkson. Umpan tarik Wilkson dieksekusi oleh Zola dengan tuntas.

PSS Sleman vs Persela: 2 Penalti Perpanjang Napas Super Elja
Liga1match

Akan tetapi, empat menit kemudian PSS mendapat hadiah penalti. Kim Kurniawan yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya. PSS Sleman vs Persela kini sama kuat, 1-1.

Bahkan, Super Elja berbalik unggul menit ke-39. Dialah Mario Maslac yang sukses mencatatkan namanya di papan skor. Gol berawal dari situasi tendangan pojok Dave Mustaine yang ditanduk oleh Maslac.

Pada babak kedua, jalannya PSS Sleman vs Persela boleh dibilang kian seru. Apalagi, Persela kembali menyamakan kedudukan menit ke-54 melalui Wilkson yang sukses memanfaatkan umpan Kaharuddin.

PSS Sleman vs Persela: 2 Penalti Perpanjang Napas Super Elja
Liga1match

Menit ke-61, PSS Sleman kembali mendapatkan hadiah penalti. Kali ini gantian Dave Mustaine yang jadi eksekutor dan sukses menjalankan tugasnya dengan mulus. PSS Sleman vs Persela kini 3-2 buat Super Elja.

Hasil PSS Sleman vs Persela Panaskan Papan Bawah

Hasil laga PSS Sleman vs Persela sendiri memanaskan persaingan di papan bawah klasemen sementara. PSS yang sebelumnya cuma berselisih tiga angka, yakni 33 berbanding 30 dengan Persipura sempat di ujung tanduk.

Akan tetapi, kemenangan tersebut membuat mereka kini naik ke urutan ke-13 dengan 36 poin. Namun, PSS belum aman lantaran Persipura masih bisa mengejar mereka dengan dua laga tersisa. Apalagi, secara head to head, PSS kalah dari Persipura. Mereka cuma main imbang dalam pertemuan perdana, dan kalah 2-4 dari Persipura, 20 Maret lalu.

PSS Sleman vs Persela: 2 Penalti Perpanjang Napas Super Elja
Liga1match

Kini, mereka butuh satu poin saja dalam laga pamungkas Liga 1. Mereka akan melawan Persija Jakarta pada partai akhir dengan jadwal menunggu rilis PT LIB.

Susunan Pemain:
PSS Sleman: 33-Miswar Saputra; 51-Mario Maslac, 2-Aaron Evans, 28-Syaiful Ramadhan, 3-Bagus Niwanto; 22-M Kanu, 23-Kim Kurniawan, 7-Ramdani Lestaluhu (; 17-Riki Dwi Saputra, 27-Irkham Milla (9-Rifaldi Bawuo 12’/92-Dave Mustaine 29′), 10-Wander Luiz.

Persela Lamongan: 20-Abdul Rohim; 4-Ahmad Wahyudi, 3-Demerson, 23-M Kaharuddin, 11-Nasir (17-Sandy Ferizal 80′); 96-Nerius Alom (77-Malik Risaldi 46′), 18-Gian Zola (30-Selwan Al Jaberi 80′), 97-Ilham Fathoni (78-Radiansyah 46′), 22-Riyatno Abiyoso; 92-Jose Wilskon, 21-Risqki Putra Utomo (28-Ibrahim Kosepa 72′).

More From Author

Berita Terbaru