Hasil Liga Jerman: Lois Openda 2 Gol, Leipzig Bantai Koeln

BACA JUGA

Football5Star.net, Indonesia – Spieltag ke-26 Liga Jerman 2023-24 dibuka oleh pesta gol RB Leipzig di kandang 1.FC Koeln. Die Roten Bullen menang 5-1 atas Die Geissboecke Di Stadion RheinEnergie, Sabtu (16/3/2024) dini hari WIB. Lois Openda menjadi bintang dengan torehan 2 golnya.

Laga di kandang Koeln itu awalnya berjalan ketat. Leipzig memang mampu unggul terlebih dahulu pada menit ke-15 berkat gol Xavi Simons dengan proses kerja sama apik yang melibatkan tiga pemain. Namun, Sargis Adamyan menyamakan kedudukan hanya 3 menit kemudian. Skor 1-1 pun bertahan hingga babak pertama usai.

Sargis Adamyan sempat menyamakan skor saat Koeln menjamu Leipzig.
Getty Images

Akan tetapi, situasi berbeda terjadi pada babak kedua. Leipzig tampil beringas. Mereka melancarkan serangan bertubi-tubi. Hasilnya, Lois Openda membobol gawang tuan rumah dalam rentang 4 menit, yakni pada menit ke-63 dan 67. Itu membuat dia memperkokoh posisinya di tangga ke-3 pencetak gol terbanyak Liga Jerman musim ini dengan 17 gol.

Tambahan brace Openda tak lantas membuat Leipzig berpuas diri. Memanfaatkan bola muntah dalam sebuah kemelut, Amadou Haidara melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang menembus jala gawang Marvin Schwabe pada menit ke-70. Lalu, Yussuf Poulsen menutup pesta Die Roten Bullen dengan golnya pada menit ke-82.

Lois Openda memborong 2 dari 5 gol RB Leipzig di kandang Koeln.
Getty Images

Langkah Berat Koeln

Kemenangan besar itu membuat RB Leipzig untuk sementara naik ke peringkat ke-4 klasemen Liga Jerman 2023-24 dengan 49 poin. Namun, posisi mereka masih bisa diambil alih Borussia Dortmund yang baru akan menjalani laga spieltag ke-26 pada Minggu (17/3/2024).

Adapun bagi Koeln, kekalahan itu memperberat langkah untuk lepas dari jerat degradasi. Saat ini, mereka memang masih berada di posisi ke-16 alias zona play-off. Namun, Die Geissboecke bisa turun ke posisi ke-19 atau zona degradasi langsung andai 1.FSV Mainz 05 menang atas VfL Bochum.

Perjuangan Koeln bertahan di Liga Jerman kian berat.
Getty Images

Kebobolan 5 gol pun membuat Koeln jadi tim dengan selisih gol terburuk kedua di Liga Jerman musim ini. Selisih gol -27 hanya lebih baik dari sang juru kunci, SV Darmstadt dengan -36. Hal itulah yang membuat pelatih Timo Schultz geram.

“Fakta kami kebobolan 5 gol benar-benar membuat saya kesal. Memang benar, Leipzig lebih baik, tapi kami tak seharusnya kebobolan 5 gol,” ucap dia seperti dikutip Football5Star.net dari Sportbuzzer. “Kami harus memperbaiki diri pada semua hal.”

Hasil Spieltag Ke-26 Liga Jerman 2023-24

Sabtu (16/3/2024)

  • Koeln 1-5 Leipzig (Sargis Adamyan 18 – Xavi Simons 15, Lois Openda 63, 67, Amadou Haidara 70, Yussuf Poulsen 82)

Jadwal Spieltag Ke-26 Liga Jerman 2023-24

Sabtu (16/3/2024)

  • Mainz vs Bochum
  • Wolfsburg vs Augsburg
  • Darmstadt vs Bayern
  • Union Berlin vs Bremen
  • Heidenheim vs Moenchengladbach

Minggu (17/3/2024)

  • Hoffenheim vs Stuttgart
  • Freiburg vs Leverkusen
  • Dortmund vs Frankfurt

More From Author

Berita Terbaru