Levante vs Real Madrid: Dua Gol Vinicius Junior Berbuah Satu Poin

BACA JUGA

Football5star.com, Indonesia – Vinicius Junior menjadi penyelamat Real Madrid di markas Levante pada Senin (23/8) dinihari WIB. Dua gol Vinicius membuat partai Liga Spanyol antara Levante vs Real Madrid berakhir dengan skor sama kuat, 3-3.

Menyandang status tim unggulan, Real Madrid tak butuh waktu lama untuk membuka keunggulan. Pada menit ke-5, Los Blancos berhasil membuka keunggulan melalui sepakan Gareth Bale yang memaksimalkan umpan silang kiriman Karim Benzema.

Selepas gol Bale, Real Madrid semakin gencar menekan lini belakang Levante. Namun, tim tuan rumah tak tinggal diam dan mampu beberapa kali menebar ancaman lewat serangan balik.

Levante vs Real Madrid - Vinicius Junior - @levanteud
twitter.com/levanteud

Pada menit ke-35, Bale hampir mencetak gol keduanya dan menggandakan keunggulan Real Madrid. Namun, sepakan bebasnya dari jarak 40 meter melenceng tipis dari gawang kawalan Aitor Fernandez. Skor 0-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Levante berhasil mengawali babak kedua dengan apik. Baru beberapa detik paruh kedua dimulai, tim tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan melalui sepakan keras Roger Marti yang gagal diselamatkan Thibaut Courtois.

Skor 1-1 tak bertahan lama. Pada menit ke-57, Levante berbalik unggul setelah sepakan voli Jose Campana yang menerima umpan Jorge de Frutos menghujam deras ke gawang Courtois.

Real Madrid berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-73. Berawal dari serangan balik, Casemiro melepas umpan terobosan ke arah Vinicius Junior yang sedang berlari kencang ke arah gawang Levante. Vinicius lalu mampu menceploskan bola ke gawang Fernandez tanpa kesulitan berarti.

Levante vs Real Madrid - Vinicius Junior - @laligaen
twitter.com/laliga

Levante kembali unggul pada menit ke-79. Kali ini, giliran Rober Pier yang menjebol gawang Courtois setelah lini pertahanan Real Madrid gagal menyapu umpan kiriman pemain pengganti, Enis Bardhi. Skor 3-2 tak bertahan lama. Pada menit ke-85, Vinicius kembali menjebol gawang Fernandez

Levante harus bermain dengan 10 pemain setelah Fernandez mendapat kartu merah pada menit ke-88. Fernandez mendapat kartu merah karena menahan bola dengan tangannya di luar kotak penalti.

Unggul jumlah pemain, Real Madrid langsung menggempur lini belakang Levante di sisa waktu pertandingan. Namun, mereka gagal mencetak gol keempat dan harus puas dengan perolehan satu poin.

SUSUNAN PEMAIN LEVANTE VS REAL MADRID:

Levante: 13-Aitor Fernandez; 20-Jorge Miramon, 14-Ruben Vezo, 4-Rober Pier, 19-Carlos Clerc; 22-Gonzalo Melero (25-Pablo Martinez 66′), 5-Nemanja Radoja, 24-Jose Campana (10-Enis Bardhi 78′); 18-Jorge de Frutos, 9-Roger Marti (12-Mickael Malsa 67′), 11-Jose Luis Morales (29-Alejandro Cantero 79′)

Pelatih: Paco Lopez

Real Madrid: 1-Thibaut Courtois; 17-Lucas Vazquez (2-Dani Carvajal 65′), 3-Eder Militao, 6-Nacho Fernandez, 4-David Alaba; 15-Federico Valverde (16-Luka Jovic 82′), 14-Casemiro, 22-Isco (11-Marco Asensio 59′); 18-Gareth Bale (21-Rodrygo Goes 59′), 9-Karim Benzema, 7-Eden Hazard (20-Vinicius Junior 59′)

Pelatih: Carlo Ancelotti

Kartu Kuning: Clerc 28′, Melero 41′, Campana 58′ – Militao 58′, Rodrygo 90′

Kartu Merah: A. Fernandez 88′

More From Author

Berita Terbaru