Hasil Barito Putera vs Persikabo: Dramatis! Laskar Antasari ke Perempat Final

BACA JUGA

Banner Gamespool

Football5star.com, Indonesia – Pertandingan ketiga babak penyisihan Grup A Piala Menpora 2021 antara Barito Putera vs Persikabo 1973 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/3/2021) berakhir dengan skor 2-2.

Pada babak pertama, Barito Putera berinisiatif mengambil serangan. Menit ke-4, Barito mendapat peluang dari free kick Rizky Pora. Namun sepakan dari Rizky Pora berhasil ditepis oleh kiper Syahrul.

Barito Putera vs Persikabo 1973

Menit ke-13, Persikabo mendapat peluang dari kerjasama Dimas Drajat dan Ahmad Nufiandani. Namun usaha keduanya belum mampu membobol gawang Barito.

Dua menit berselang giliran Wawan Febrianto mengancam gawang Barito Putera. Tendangan keras pesepakbola bersuia 27 tahun itu mengarah tepat ke pojok kanan atas gawang Barito. Namun, kiper Syahrul kembali tunjukkan kelasnya.

Usaha Persikabo membuahkan hasil pada menit ke-35. Nufiandani menjebol gawang Riyandi dengan tendangan voli setelah menerima umpan lambung matang dari Wawan Febrianto.

Skor 1-0 bertahan di babak pertama. Pada babak kedua, Barito yang membutuhkan hasil menang untuk lolos ke babak perempat final berusaha untuk bisa menyamakan kedudukan.

Hasilnya pada menit ke-49, Barito berhasil menyamakan kedudukan lewat sundulan Cassio de Jesus memanfaatkan sepak pojok. Namun tak butuh waktu lama untuk Persikabo untuk balik unggul.

Berawal dari set piece sepak bebas, Andy Setyo mampu membawa Persikabo unggul 2-1 di menit ke-50. Beruntung bagi tim berjuluk Laskar Antasari, menit akhir laga bisa menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Hasil imbang ini membuat Barito lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.

Susunan pemain Barito Putera vs Persikabo 1973:

Barito Putera (4-4-2): 1-M Riyandi; 89-Casio De Jesus, 19-M Rifky, 7-Amrizal Umailo, 13-Bayu Pradana, 51-Alif Jaelani, 71-M Luthfi, 85-M Firly, 26-Rizky Pora, 66-Bagus Kaffa, 24-Bissa Donald.

Kartu kuning:

Kartub merah:

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

Persikabo 1973 (4-4-2): 25-Syahrul; 2-Andy Setyo, 13-Didik Wakyu, 11-Firza Andika, 3-Abduh Lestaluhu, 12-Rifad M, 17-Ahmad Nufiandani, 10-Guntur Triaji, 68-Roni Sugeng, 76-Wawan Febrianto, 97-Dimas Drajad

Kartu kuning:

Kartub merah:

Pelatih:Igor Kriushenko

[better-ads type=’banner’ banner=’156417′ ]

More From Author

Berita Terbaru