Gilardino Selangkah Lagi Bermain di MLS

BACA JUGA

Football5Star.com, Indonesia – Mantan penyerang Timnas Italia, Alberto Gilardino, dikabarkan selangkah lagi akan bermain di kompetisi Major League Soccer (MLS). Saat ini, pemain 35 tahun tersebut tengah menjalani trial dengan Montreal Impact. Kabar tersebut langsung diumumkan klub asal Kanada.

“Montreal Impact dengan bangga mengumumkan striker asal Italia, Alberto Gilardino, sedang melakukan ujicoba bersama kami di Center Nutrilait Fasicility pada Selasa (12/9/2017),” tulis klub tersebut di laman resminya.

Mantan pemain AC Milan ini berstatus free agent setelah kontraknya tidak diperpanjang Pescara Juli lalu. Ia pun baru saja menginjakkan kakinya di Kanada akhir pekan ini setelah menerima saran dari Andrea Pirlo dan Sebastian Giovinco, yang sudah bermain di MLS lebih dulu.

Meski pernah menyandang sebagai top skorer Serie A Italia, Gilardino tidak otomatis mendapat kontrak di Montreal. Ia masih harus menjalani beberapa latihan untuk mengembalikan kondisi fisiknya. Kendati demikian, klub yang saat ini bertengger di posisi tujuh MLS tersebut tampaknya sangat tertarik memakai jasanya.

Jalan karier Gilardino memang mengalami naik turun. Setelah bermain apik bersama Parma, ia kembali menunjukkan kelasnya saat menyabet gelar pencetak gol terbanyak Serie A ketika bermain untuk Fiorentina. Performanya perlahan menurun seiring kepindahan ke Milan. Meski begitu, ia berhasil meraih Liga Champions dan Piala Dunia saat membela I Rossoneri.

More From Author

Berita Terbaru